Categories: HEADLINEPASOLAHRAGA

Laga Persib vs Persiwa Pindah Ke Jalak Harupat

ADVERTISEMENT

BANDUNG, PASJABAR.COM — Laga Persib Bandung vs Persiwa Wamena tidak mengalami kejelasan hingga kini. Semula, leg kedua babak 32 Besar Piala Indonesia itu dijadwalkan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Senin (4/2/2019).

Tapi, tidak ada izin yang dikantongi panitia pelaksana (panpel) pertandingan. Alasan utamanya adalah pertimbangan keamanan infrastruktur GBLA.

Pada Jumat (1/2/2019), Persib sudah mengumumkan secara resmi laga tersebut ditunda. Tapi, Sabtu (2/2/2019), Persib mengumumkan melalui laman resminya sedang mengupayakan laga digelar sesuai jadwal dengan tempat pindah ke Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.

“Untuk perizinan, kita akan mencoba Jalak Harupat dan karena masih ada waktu juga untuk persiapan. Setelah hasil rapat koordinasi kemarin (1 Februari) bersama pihak-pihak terkait, saya harap PSSI juga bisa memaklumi,” kata General Coordinator Panpel Persib Budhi Bram Rachman di laman resmi Persib.

Sementara itu, pelatih Miljan Radovic masih menunggu informasi kepastian laga. Sehingga, ia bisa menyesuaikan persiapan tim.

“Sekarang tunggu informasi kapan main, itu dulu,” ucap Miljan di SPOrT Jabar Arcamanik, Kota Bandung, Sabtu (2/2/2019) sore.

Bagi Miljan, perubahan jadwal tidak mengagetkannya. Sebab, ia sudah beberapa kali merasakannya saat masih aktif sebagai pemain di Indonesia beberapa tahun lalu.

Karena itu, saat jadi pelatih, ia tahu bahwa segala hal harus dipersiapkan, termasuk berbagai antisipasi. “Di sini, di Indonesia, harus ada rencana A, B, C,” ungkapnya.

Sementara itu, kubu Persiwa menyatakan kesiapannya jika laga tetap digelar senin mendatang. Stadion yang akan digunakan pun bukan masalah.

“Kalau kami ingin pertandingan sesuai jadwal hari senin, apakah di Jalak atau GBLA, kami siap, termasuk mau ada penonton atau tidak,” jelas Manajer Persiwa Borgo Pane. (ors)

Yatti Chahyati

Recent Posts

Kalahkan Jakarta, Jawa Barat Kumpulkan 538 Medali di PON XXI Aceh – Sumut

WWW.PASJABAR.COM -- Jawa Barat resmi menyabet status sebagai juara umum di Pekan Olahraga Nasional (PON)…

6 jam ago

Mapag Hujan: Aksi Bersih Sungai Menyambut Musim Hujan di Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pemerintah Kota Bandung mengadakan kegiatan Mapag Hujan (Maraton Bebersih Walungan dan Susukan)…

7 jam ago

Jangan Sembarang Gula! Ini Jenis Gula yang Baik untuk Penderita Diabetes

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dokter spesialis gizi klinik dari Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr.…

8 jam ago

Landak Jawa Ditemukan Berkeliaran di Jalan Padjadjaran Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Seekor Landak Jawa ditemukan berkeliaran di kawasan Jalan Pajadjaran Kota Bandung. Hewan…

9 jam ago

Puluhan Pengungsi Gempa di Kertasari Mengeluh Sakit, Tim Medis Dikerahkan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Akibat cuaca dingin, puluhan pengungsi di tenda pengungsian gempa Kertasari mengeluh sakit.…

9 jam ago

Dedi Mulyadi Ajak Paguyuban Pasundan Lakukan Ini di Jabar

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Politikus yang juga Calon Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, mengajak Paguyuban Pasundan…

9 jam ago