Categories: PASOLAHRAGA

Alasan Jersey Persib Tak Bisa Simpel Seperti Klub Eropa

ADVERTISEMENT

BANDUNG, PASJABAR.COM — Jersey terbaru Persib Bandung tetap jadi ‘papan iklan’ seperti musim-musim sebelumnya. Total, ada 18 logo dan nama sponsor yang nempel di jersey tersebut.

Jika dibandingkan tim Eropa, jersey Persib tergolong ribet. Sebab, ada banyak sponsor yang menumpuk, terutama di bagian depan.

Sedangkan tim Eropa mayoritas hanya menempatkan satu sponsor utama di jersey mereka. Sehingga, secara estetika jauh lebih enak dilihat karena lebih simpel.

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Teddy Tjahyono mengatakan jersey Persib yang jadi ‘papan iklan’ adalah demi keamanan finansial klub. Dengan nampang di jersey Persib, sponsor memberi banyak keuntungan bagi Persib, terutama dari sisi finansial untuk menjalankan roda keuangan klub.

“Ya, itu kan yang mungkin situasi yang harus kita maklumi,” ujar Teddy di Hotel Savoy Homann, Kota Bandung, Sabtu (11/5/2019) malam.

Persib sendiri sebenarnya menginginkan desain jersey yang sederhana alias tidak banyak logo sponsor. Tapi, hal itu baru memungkinkan dilakukan jika ada satu sponsor utama dengan nilai fantastis. Yang jelas, sponsor itu harus bisa memenuhi kebutuhan keuangan klub yang sangat besar.

“Sebenarnya kita kalau bisa membiaya klub dengan satu sponsor, kita dengan senang hati, karena secara estetika jerseynya jadi lebih bagus,” ungkapnya.

Tapi, kondisi saat ini membuat jersey Persib terpaksa jadi ‘papan iklan’. Sebab, tidak mudah mendapatkan sponsor dengan nilai fantastis.

“Kenyataannya (saat ini memasang satu sponsor saja di jersey) enggak mungkin. Nah, itu yang harus kita pikirkan, bagaimana caranya (saat ini) bisa mengelola klub supaya lancar, aman,” tutur Teddy.

Sementara untuk jersey saat ini, ada filosofi khusus yang ditanamkan. Salah satunya, di jersey Persib tergambar peta Jawa Barat. Itu menegaskan bahwa Persib adalah klub kebanggaan Jawa Barat, bukan hanya Kota Bandung. (ors)

admin

Recent Posts

Bojan Hodak: Lupakan Kekalahan, Fokus Hadapi Persija

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Pelatih PERSIB, Bojan Hodak, meminta para pemainnya untuk melupakan kekalahan 0-1 dari…

4 jam ago

Laga Sengit PERSIB vs Persija: Suporter Dilarang Masuk

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Setelah menghadapi Port FC di laga pembuka AFC Champions League Two (ACL…

5 jam ago

BMKG: Hujan Normal Menyapa Indonesia pada November Mendatang

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperkirakan sebagian besar wilayah Indonesia akan…

6 jam ago

Resmi Dilantik jadi Pj Wali Kota Bandung, Inilah Perjalanan Karir A. Koswara

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – A. Koswara resmi dilantik sebagai Penjabat Wali Kota Bandung pada 20 September…

7 jam ago

Produk Fesyen Ulos Diserbu Atlet di PON Aceh-Sumut 2024

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Produk fesyen berbahan dasar ulos menjadi salah satu oleh-oleh yang paling diminati…

8 jam ago

Program PKM FKIP Unpas: Pemberdayaan Perempuan Melalui Hidroponik

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Program pemberdayaan perempuan melalui pertanian hidroponik telah dilaksanakan di Kampung Munjul, Desa…

9 jam ago