BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengingatkan pentingnya persatuan dan menjaga ukhuwah di antara sesama anak bangsa. Jangan sampai Indonesia terpecah karena perbedaan pandangan politik dan pilihan di Pemilu 2019.
Ia mengatakan pasti ada perbedaan di antara sesama warga, termasuk dalam urusan politik. Tapi, perbedaan jangan jadi penyebab untuk terjadinya perpecahan.
“Bangsa ini tidak akan maju kalau kita terus mencari perbedaan,” kata Emil, sapaan akrabnya, di Gedung Sate, Kota Bandung, Selasa (11/6/2019).
Ia pun berharap momentum selepas Idul Fitri membuat semua warga kembali bersatu. Apalagi, perhelatan politik segera tuntas. Sehingga, sudah waktunya semua kembali bersatu atas nama bangsa Indonesia.
“Jadilah kita individu-individu yang selalu mencari persamaan di antara banyaknya perbedaan,” ajak Emil.
Khusus bagi umat muslim, ia juga berharap semuanya kembali bersatu. Sebab, syahadat, rukun iman, hingga rukun Islam umat muslim pasti sama. Persamaan itulah yang menurutnya harus jadi perekat persatuan.
“Mudah-mudahan (persamaan) itu menguatkan (persatuan) kita,” harapnya.
Emil pun mengajak publik untuk berkaca dari perpecahan yang terjadi di negara lain. Afghanistan, India dan Pakistan, Yugoslavia, hingga Suriah menjadi contoh nyata yang harus direnungkan. Sebab, negara-negara itu terpecah warganya, bahkan negaranya.
Ia juga mengingatkan agar warga tidak menanamkan pikiran buruk, menyebar kebencian di media sosial, serta berbagai tindakan negatif lainnya. Sebab, hal-hal semacam itu bisa menjadi bibit dari perpecahan yang bisa berdampak luas.
“Maka saya titip ke semuanya di era digital, di era informasi, mari jaga semua potensi yang menimbulkan polemik, kontroversi, pipasaeun (pertengkaran), perpecahan sejak dari pikiran,” ujarnya.
“Jaga ke lisan, jaga tulisan, jaga jangan sampai terjadi kebencian, kerusuhan, peperangan, bubar (negara). Nauduzubillah, mudah-mudahan tidak terjadi di nikmat Allah SWT yang kita lihat hari ini,” tutur Emil. (ors)
WWW.PASJABAR.COM -- Pelatih Venezia, Eusebio Di Francesco, mengaku frustrasi berat lantaran gol menit ke-70 yang…
TANJUNG PINANG, WWW.PASJABAR.COM -- Mendukung Transformasi Ekonomi Nasional di Kepulauan Riau, Direktur Utama PT Dirgantara…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Lanud Husein Sastranegara mengadakan uji coba makan siang bergizi bagi siswa sekolah…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung sudah bersiap menatap laga kontra Port FC dalam lanjutan AFC…
WWW.PASJABAR.COM -- Bek Timnas Indonesia Jay Idzes bermain penuh saat Venezia ditekuk Lecce 0-1 pada…
WWW.PASJABAR.COM -- Shin Tae-yong telah menetapkan daftar 33 pemain yang akan membela Timnas Indonesia di…