BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Gelandang Esteban Vizcarra menantikan debutnya bersama Persib Bandung dalam laga kandang di Liga 1 2019 saat melawan Kalteng Putra di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Selasa (16/7/2019).
Vizcarra sendiri sudah pernah merasakan bermain untuk Persib di laga kandang. Tapi, itu hanya dijalaninya di turnamen pramusim. Setelah itu, ia tak pernah bermain di Bandung dalam pertandingan Liga 1.
Debut Vizcarra bersama Persib di Liga 1 baru dilakukan saat Persib dijamu Persija Jakarta. Ia pun tampil impresif meski sudah lama tidak bermain. Kehadirannya membuat daya dobrak Persib lebih menggigit.
Pemain asal Argentina itu pun berharap debutnya di Bandung bisa berbuah manis. Apalagi, tim sudah dipersiapkan secara matang oleh pelatih Robert Rene Alberts.
“Kita sudah kerja keras untuk dapat tiga poin di sini. Mudah-mudahan kita bisa dapat tiga poin,” ujar Vizcarra.
Soal kekuatan Kalteng Putra, ia memandang tim asuhan Gomes de Oliviera itu sangat tangguh. Mereka punya pertahanan kuat. Serangan balik cepat mereka juga membahayakan.
“Tapi kita sudah kerja keras untuk (mengantisipasi) itu,” ungkap Vizcarra.
Disinggung soal posisi, pemain yang sudah berpaspor WNI itu mengaku nyaman di mana saja. Tapi, ia merasa kemampuannya akan lebih maksimal jika ditempatkan di sayap kiri.
“Saya senang di kiri ya, di kiri lebih aman (untuk mengeluarkan kemampuan),” pungkas Vizcarra. (ors)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…
WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…