BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Performa apik Henhen Herdiana saat Persib Bandung mengalahkan PSIS Semarang mendapat apresiasi dari pelatih Robert Rene Alberts. Ia akan kembali mendapat satu tempat di tim inti Persib saat menjamu Bali United di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (26/7/2019).
Jika Henhen kembali dimainkan, besar kemungkinan Persib akan kembali memakai jasa lima bek. Tapi, bek kiri dan kanan bakal bermain lebih fleksibel. Selain bertahan, bek kiri dan kanan akan turut membantu serangan.
Robert sendiri mengatakan di lapangan formasi tidak bisa berjalan stagnan. Justru di lapangan formasi bisa berubah kapan saja. Prinsipnya, formasi apapun, yang terpenting tim bisa memenangkan laga.
“Sepakbola modern itu fleksibel. Semua bisa saja berubah saat pertandingan,” ujar Robert di Graha Persib, Kota Bandung, Kamis (25/7/2019).
Henhen sendiri mengaku siap bekerja keras di lapangan bersama pemain lain. Sebab semua pemain punya misi sama yaitu meraih kemenangan dan mempersembahkannya untuk Bobotoh.
“Semoga pertandingan besok pemain tidak mengenal kata lelah, memberikan yang terbaik, bahkan 100 persen lebih kemampuan biar kita bisa mendapatkan poin penuh,” ungkap Henhen.Disinggung soal apakah punya target kembali memberi assist untuk dikonversi menjadi gol, ia tidak menjawab spesifik. Tapi, ia menegaskan akan memberi kemampuan dan kontribusi terbaik. Memberi assist atau tidak, itu urusan belakangan.
“Semua pemain ingin memberikan yang terbaik, bukan hanya assist, tapi juga mencetak gol. Tapi Henhen fokus saja ke pertandingan,” jelasnya.
“Pemain bagus tidak dibilang memberikan assist, tapi bagaimana bisa memberikan kontribusi yang baik (untuk tim)” pungkas Henhen. (ors)