BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Trio pemain asing anyar milik Persib Bandung sudah menjalani beberapa laga. Mereka adalah Nick Kuipers, Kevin Kippersluis, dan Omid Nazari. Bagaimana penilaian pelatih Robert Rene Alberts?
Ia memandang ketiganya sudah tampil apik bersama Persib. Bahkan, ia memandang mereka sudah klop dengan para pemain lama.
“Tiga pemain baru sudah menunjukkan kontribusinya untuk tim dan sa lihat mereka sudah menyatu,” ujar Robert di Stadion GBLA, Kota Bandung, Senin (30/9/2019).
Di lini belakang, Nick tampil cukup apik bersama Achmad ‘Jupe’ Jufriyanto. Meski belum setangguh duet Jupe-Vladimir Vujovic, duet Jupe-NIck kini bisa memberi rasa lega. Setidaknya, lini belakang tidak terlalu keropos seperti pada putaran pertama lalu.
Di lini tengah, Omid Nazari sudah mulai bisa mencuri perhatian. Pergerakannya juga cukup merepotkan pertahanan lawan. Ia juga mampu menjadi tipikal pengumban dan pembagi bola.
Sedagkan di lini depan, Kevin sudah mulai terlihat padu dengan Ezechiel Ndouassel. Meski sempat terlihat bermain ngawur, duet ini akhirnya bisa terlihat apik. Bahkan, Kevin memberi assist pada Eze yang dikonversi menjadi gol.
Performa ketiga pemain itu pun di luar dugaan Robert. Ia sempat memperkirakan mereka akan cukup lama bisa beradaptasi dan klop dengan permainan tim. Tapi, hal itu dinilai sudah terbantahkan.
“Saya menduga mereka akan sedikit kesulitan karena setiap laga akan berbeda. Tapi saya bisa melihat pergerakan mereka begitu positif dan bisa berkombinasi dengan baik bersama pemain lain,” jelas Robert. (ors)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…
WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…