BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil turut prihatin atas penusukan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) RI Wiranto yang dilakukan seorang pria bersenjata di alun-alun Menes, Pandeglang, Banten, Kamis (10/10/19).
Emil –demikian Ridwan Kamil disapa—berharap Wiranto segera pulih dan dapat kembali bertugas. Dia pun meminta pihak keamanan untuk meningkatkan kewaspadaan, supaya insiden serupa tidak kembali terjadi.
baca juga : https://pasjabar.com/pastv-video-penusukan-wiranto/
“Saya turut prihatin atas kejadian yang menimpa Pak Wiranto. Saya doakan mudah-mudahan beliau lekas pulih kembali. Kemudian, bisa bertugas kembali,” kata Emil di Jakarta.
“Berharap pihak berwajib bisa meningkatkan kewaspadaan dan juga keamanan pejabat-pejabat negara. Sehingga, hal serupa tidak terjadi lain. Tentunya, ini (insiden penusukan) menjadi keprihatinan kita semua,” imbuhnya.
Akibat insiden tersebut, Wiranto mengalami luka. Dia pun langsung dibawa ke RSUD Pandeglang untuk mendapatkan penangan. Setelah itu, Wiranto diterbangkan menuju RSPAD Gatot Soebroto dengan helikopter untuk menjalani operasi. (*/tie)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…
WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…