BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts mengeluhkan jam bertanding melawan Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Kamis (28/11/2019). Sebab, laga itu digelar pukul 21.45 WITA atau 20.45 WIB.
Jam bermain itu jelas tak wajar. Hal ini dirasa akan berdampak negatif bagi banyak pihak. Sebab, biasanya laga malam digelar pukul 18.30 WIB.
“Waktu kick off dilakukan pada waktu orang-rang normalnya akan tidur. Bagi saya, ini waktunya berada di tempat tidur karena kick off yang sangatlah terlambat,” kata Robert.
Menurutnya, waktu pertandingan itu adalah masanya tubuh untuk beristirahat. Sebaliknya, pemain justru dipaksa bermain karena jadwal yang tak wajar karena diatur oleh operator liga.
“Menurut pengalaman saya, mungkin orang-orang tidak tahu, ada yang namanya waktu biologis manusia untuk beraktivitas. Ketika tidur, badan bereaksi di waktu tertentu untuk memulihkan organ-organ di dalam tubuh dan pagi hari,” ungkapnya.
“Pada dasarnya, orang-orang masuk dalam tidur pada pukul sembilan malam untuk mengistirahatkan kegiatan fisik dalam tubuh,” jelas Robert.
Ia pun menyebut bukan hanya pemain yang terganggu dengan jadwal itu. Elemen lain dalam pertandingan juga akan terkena dampak.
“Kebijakan kick off pukul 21.45 WITA menyita banyak hal bagi pemain. Bahkan, bukan hanya pemain, tapi perangkat pertandingan, semua staf. Jadi, saya rasa ini tidak yang sulit dan saya berharap ke depannya tidak terjadi lagi,” ucapnya.
Bahkan, suporter dan penonton di televisi pun bakal ikut terkena imbasnya. Sebab, mereka akan memaksakan diri untuk datang ke stadion dan menonton televisi pada saat harusnya beristirahat.
“Ini tidak bagus, bahkan untuk suporter, karena mereka juga harus bekerja keesokan harinya. Pemain juga baru akan tiba di hotel pada jam satu dini hari, mereka masih harus makan. Jadi, akan ada banyak hal berbeda dari ritme tim biasanya,” papar Robert. (ors)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…
WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…