Mahasiswi Unpas Ini Ingin Selalu Lakukan Yang Terbaik

ADVERTISEMENT

BANDUNG,  WWW.PASJABAR.COMBagi Safna Annisa Rahmani atau yang akrab disapa “Safna” hidup adalah untuk selalu bersyukur dengan apa yang kita miliki dan berusaha sebaik mungkin untuk menjadi orang yang bermanfat bagi sesama.

Gadis kelahiran Bandung, 13 April 2000 ini pun bercita-cita  menjadi orang yang bermanfaat karena sebaik-baiknya umat adalah yang bermanfaat bagi umat lainnya.

“Hal yang saya tekankan dalam hidup adalah Do your best, yakni lakukanlah yang terbaik dan jadilah yang terbaik karena dunia ini butuh banyak orang baik,” jelas penfavorit warna monochrome.

Pemilik motto hidup “Do no try to be same, but try to be better” ini pun bercerita bahwa ia hobi menyanyi dan membaca, karena dengan menyanyi saya dapat mencurahkan perasaan, isi hati, dan emosi yang sedang dirasakan. Sedangkan dengan membaca, ia dapat memperluas wawasan dan pengetahuannya.

“Saya juga senang berolahraga seperti basket dan jogging karena dapat me-refresh pikiran dan membuat badan sehat,”Juara Lomba Berhitung Cepat se Kota Bandung tahun 2012 dan Juara Favorit Duta Kampus Unpas 2019.

Pemilik tinggi badan 160 CM ini pun berharap kedepannya  ingin membanggakan kedua orangtua untuk menggapai ridho Tuhan.

“Untuk kesibukan saat ini, saya aktif di perkuliahan dan menjalani tugas sebagai duta kampus,” terang mahasiswi Universitas Pasundan Jurusan Teknologi Pangan semester V.

Ditanya tokoh idola,  penyuka Ice cream, coklat dan pisang ini berkata bahwa ia mengagumi  RA Kartini, karena merupakan sosok wanita yang berani dan tangguh dalam memperjuangkan emansipasi wanita.

“Untuk sosok yang selalu menginspirasi saya adalah kedua orangtua saya karena mereka sangat pekerja keras, selalu memahami dan mendukung keinginan anak-anaknya tanpa memaksakan keinginan pribadinya,” terang sulung dari dua bersaudara.

Terkahir Safna juga berkata bahwa kedua orangtuanya juga merupakan sumber semangatnya yang selalu menjadi support system terbaik dan memotivasinya untuk selalu kuat dalam menjalani hidup ini sehingga ia tidak mudah menyerah. (Tan)

admin

Recent Posts

Sustainability Bond bank bjb Oversubscribed Hingga 4,66 Kali

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…

6 jam ago

Sengit! Persib Kandaskan Borneo FC Lewat Gol Ciro Alves

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…

7 jam ago

Cucun Syamsurijal Laporkan Anggota DPRD Kab. Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…

7 jam ago

Cucun Syamsurijal: Pilkada Ibarat Sepak Bola

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…

8 jam ago

Peluang Emil Audero di Timnas Indonesia Kata Erick Thohir

WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…

9 jam ago

Insting Shin Tae-yong Terbukti di Laga Kontra Arab

WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…

10 jam ago