BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Paguyuban Pasundan meresmikan Koperasi Paguyuban Pasundan Sumedang (KOPPASUM) di Kecamatan Sukasari, Sumedang, Sabtu (7/12/2019).
Persemian KOPPASUM langsung dilakukan langsung oleh Ketua Umum Pengurus Besar Paguyuban Pasunda Prof. DR. H.M. Didi Turmudzi, MS.i Bersama dengan Dewan Pangaping Paguyuban Pasundan yang juga merupakan anggota DPR RI Komisi I Mayjen TNI (Purn) DR. H.TB.Hasanuddin,SE.,MM.
“Ini merupakan salah satu cara Paguyuban Pasundan dalam memerangi kemiskinan, yakni salah satunya melepaskan akses masyarakat bawah dari renternir,” ujar prof Didi.
Dikatakannya Paguyuban Pasundan sebetulnya sudah sejak lama mendeklarasikan gerakan 1000 koperasi di Jawa Barat.
“Jadi gerakan koperasi di Paguyuban Pasundan ini sebetulnya sudah ada, tetapi koperasi yang diberi nama Koperasi Paguyuban Pasundan baru didirikan disini daerah Sukasari. Melalui koperasi ini kami berharap dapat berjalan sesuai dengan misi dari Paguyuban Pasundan, yakni untuk memberantas kemiskinan, dan basis perjuangan kita itu di grassroot yakni untuk meringankan beban semua lapisan masyarakat dan sekaligus menutup akses rentenir yang semakin merajalela,” katanya.
Didi menyebutkan jika nantinya Paguyuban Pasundan akan kembali meresmikan koperasi Paguyuban Pasundan di daerah lain di Jawa Barat, yakni Cirebon, Pangandaran, Subang, Majalengka, dan daerah lainnya.
Dalam kesempatan itu pun, Didi melantik para pengurus KOPPASUM serta meresmikan kantor KOPPASUM.
Sementara hal senada diungkapkan TB Hasanuddin jika program-program Paguyuban Pasundan ini sudah selaras dengan tugas pokok pemerintah, yakni untuk mensejahterakan rakyat. Paguyuban Pasundan mulai melawan kemiskinan melalui koperasi.
”Kalau pendidikan sudah jelas lah, dalam rangka mencerdaskan bangsa. Dan sekarang ini menjadi salah satu misi dalam memerangi kemiskinan,” ujarnya di lokasi yang sama, kepada Pasjabar.
Dikatakannya, program ini menjadi salah satu cara nantinya akan diaplikasi ke daerah-daerah. “Insha Allah pada tahun depan Koperasi Paguyuban Pasundan akan selesai di 27 Kabupaten/Kota di Jawa Barat,” tambahnya.
Melalui koperasi, menurut TB Hasanuddin, perekonomian rakyat akan berkembang. “Insha Allah akan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” katanya.
Oleh karena itu, dikatakan TB, sebagai Anggota DPR RI dan Dewan Pengaping Paguyuban Pasundan tentu akan mensinkronisasikan program-program tersebut dengan pemerintah daerah maupun pemerintah pusat.
“Saya akan menjembatani itu semua, supaya fasilitas di jalan dalam pelaksanaannya dapat berjalan dengan baik. Karena Semua itu harus dijembatani oleh pemerintah, dan saya yakin pemerintah akan mendukungnya melalui Kementerian Koperasi dan UKM,” ujarnya.
TB Hasanuddin pun memberikan bantuan modal awal, kepada KOPPASUM untuk mengembangkan usahanya, khususnya untuk sektor rill. (tie)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Senat Akademik Institut Teknologi Bandung (SA ITB) menetapkan 3 Calon Rektor ITB…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Penculikan anak di Kota Bandung, Kamis (21/11/2024) terekam kamera CCTV. Penculikan anak…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Striker PERSIB asal Brasil, David Da Silva absen karena terkena virus. Hal…
JAKARTA, WWW.PASJABAR.COM -- Untuk memperkuat bisnis, bank bjb menjalin berbagai sinergi strategis demi memberikan manfaat…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…