BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Pelatih Robert Rene Alberts mengonfirmasi Victor Igbonefo batal bergabung dengan Persib Bandung di Malaysia. Padahal, semula Igbonefo disiapkan untuk bermain bersama Persib di ajang Asia Challenge 2020.
Menurutnya, hingga kini Igbonefo masih berada di Thailand. Ia masih harus menyelesaikan masalahnya.
“Dia masih ada masalah soal dokumen di Thailand, di klub lamanya,” ujar Robert, Jumat (17/1/2020).
Urusan sang pemain pun diharapkan tuntas secepatnya. Sehingga, pemain naturalisasi tersebut diharapkan segera bergabung dengan Persib sepulang dari Malaysia.
“Harapannya dia sudah siap untuk berlatih saat kami memulai pramusim pada 22 Januari. Jadi, dia akan bergabung dengan kami di sana (Bandung),” ucap Robert.
Tanpa Igbonefo, Persib akhirnya akan mengandalkan 18 pemain yang dibawa dari Bandung. Di dalamnya termasuk duo Brasil yang sedang menjalani trial, yaitu Wander Luiz dan Joel Vinicus.
“Mereka (duo Brasil) ada di sini untuk dipantau sejauh mana mereka bisa menyatu dengan tim,” kata Robert.
Tapi, ia sudah tahu rekam jejak mereka yang berpengalaman di kompetisi level Asia. Tapi, ia ingin melihat secara langsung kemampuan mereka sebelum direkomendasikan untuk dikontrak manajemen.
“Keduanya punya track record yang bagus di sepak bola Asia dan saya mencari pemain yang sudah terbiasa main di level Asia seperti turnamen AFC. Jadi, saya ingin tahu kualitas mereka bermain bersama pemain kami,” tutur Robert. (ors)