Categories: PASOLAHRAGA

Umuh Mundur, Siapa Manajer Penggantinya?

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM Umuh Muchtar sudah menegaskan mundur dari jabatannya sebagai Manajer Persib Bandung. Ia hanya akan fokus pada tugas sebagai Komisaris PT PBB.

Yang menarik, siapa sosok manajer pengganti Umuh? Apalagi, kompetisi Liga 1 2020 akan bergulir beberapa hari lagi. Waktu pun jelas semakin mendesak untuk menentukan posisi manajer.

Tapi, kemungkinan posisi manajer akan dirangkap pelatih Robert Rene Alberts. Hal ini biasa dilakukan tim-tim Eropa. Bahkan, beberapa klub di Indonesia juga sudah melakukannya.

Di Indonesia, pencetus posisi rangkap manajer sekaligus pelatih adalah Indra Sjafri di Bali United beberapa tahun lalu. Rangkap jabatan itu akhirnya mulai ditiru tim lain.

“Kemungkinan dia jadi manajer (sekaligus) pelatih,” ujar Umuh, Rabu (26/2/2020).

Umuh sendiri mempersilakan siapapun untuk jadi manajer Persib. Ia tidak dalam kapasitas untuk menentukan penggantinya. Ia hanya berharap sosok manajer bisa membawa tim dalam suasana yang baik.

“Mudah-mudahan di dalam tim tetap enjoy, semua kompak, tidak ada permasalahan,” harapnya.

Sementara jika Robert merangkap jabatan sebagai pelatih sekaligus manajer, itu akan jadi sejarah baru di Persib. Sebab, selama ini tak pernah ada posisi seperti itu.

Selama ini, jabatan pelatih dan manajer selalu dipegang dua orang berbeda. Pelatih fokus mengurus tim, sedangkan manajer lebih fokus pada urusan manajerial. (ors)

admin

Recent Posts

Bojan Hodak: Lupakan Kekalahan, Fokus Hadapi Persija

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Pelatih PERSIB, Bojan Hodak, meminta para pemainnya untuk melupakan kekalahan 0-1 dari…

54 menit ago

Laga Sengit PERSIB vs Persija: Suporter Dilarang Masuk

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Setelah menghadapi Port FC di laga pembuka AFC Champions League Two (ACL…

2 jam ago

BMKG: Hujan Normal Menyapa Indonesia pada November Mendatang

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperkirakan sebagian besar wilayah Indonesia akan…

3 jam ago

Resmi Dilantik jadi Pj Wali Kota Bandung, Inilah Perjalanan Karir A. Koswara

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – A. Koswara resmi dilantik sebagai Penjabat Wali Kota Bandung pada 20 September…

4 jam ago

Produk Fesyen Ulos Diserbu Atlet di PON Aceh-Sumut 2024

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Produk fesyen berbahan dasar ulos menjadi salah satu oleh-oleh yang paling diminati…

5 jam ago

Program PKM FKIP Unpas: Pemberdayaan Perempuan Melalui Hidroponik

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Program pemberdayaan perempuan melalui pertanian hidroponik telah dilaksanakan di Kampung Munjul, Desa…

6 jam ago