BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Persib Bandung menang 2-1 atas Arema FC dalam lanjutan Liga 1 2020 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (8/3/2020).
Gol Persib lahir melalui gol bunuh diri Syaiful Indra Cahya dan eksekusi penalti Wander Luiz. Sedangkan Arema menciptakan gol melalui eksekui penalti Elias Alderete.
Kemenangan ini membuat Persib memiliki catatan positif di awal Liga 1 musim ini. Dua kemenangan didapat secara beruntun, satu di kandang sendiri, satu di kandang lawan. Persib kini mengoleksi 6 poin dari dua laga dan jadi pemuncak klasemen sementara.
Jalannya pertandingan
Permainan cepat dan saling serang diperagakan kedua tim sejak kick off. Persib bahkan lebih dominan dalam penguasaan bola di menit-menit awal. Lini belakang Arema pun cukup direpotkan penampilan duet Wander Luiz dan Geoffrey Castilion.
Peluang bagi Persib justru hadir lebih dulu. Menit 22, wasit menunjuk titik putih setelah Castillion dijatuhkan di kotak penalti. Castillion mengambil sendiri peluang untuk mengeksekusi penalti. Sial! Bola hasil sepakannya berhasil ditepis kiper Teguh Aminudin.
Setelah itu, kedua tim tetap berburu peluang. Tapi, Persib justru unggul 1-0 pada menit 41. Bukan karena gol yang dicetak sendiri. Gol justru lahir dari bunuh diri pemain bertahan Arema Syaiful Indra Cahya.
Bermaksud menghalau bola hasil sepakan Luiz, bola justru meluncur deras ke gawang Arema. 1-0 persib memimpin.
Tapi, skor menjadi 1-1 di menit-menit akhir babak pertama. Elias Alderete mencetak gol melalui titik penalti. Penalti diberikan setelah Ardi Idrus melanggar Khusedya Yuo di kotak penalti. Skor ini bertahan hingga babak pertama usai.
Di babak kedua, Arema dan Persib sama-sama tetap memeragakan permainan menyerang. Tapi, tak ada gol tambahan tercipta hingga menit 70.
GOL!!! Wander Luiz membawa Persib unggul 2-1 atas Arema melalui tendangan penalti. Bola hasil sepakannya mampu dibaca kiper Teguh Aminudin. Tapi, bola bergerak terlalu jauh dari jangkauan Teguh dan akhirnya mengetarkan gawang Arema.
Skor 2-1 untuk keunggulan Persib pun bertahan hingga laga usai. Ini jadi kemenangan kedua Persib secara beruntun di Liga 1 2020. (ors)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…
WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…