CIMAHI, WWW.PASJABAR.COM — Menjadi wadah untuk mengembangkan bakat dan kreativitas Mahasiswa STKIP Pasundan dalam bidang seni khususnya seni tari adalah visi dari UKM LISTA atau Lingkung Seni Tari STKIP Pasundan Cimahi.
Ketua UKM LISTA, Abdul Azzis mengungkapkan bahwa LISTA memberikan fasilitas untuk menuangkan bakat, aspirasi dan kreativitas Mahasiswa dalam bidang seni tari.
“Kami juga berupaya dapat menghasilkan Mahasiswa yang dapat melestarikan seni tari Indonesia sebagai bentuk cinta terhadap tanah air dan mengajak mahasiswa untuk ikut memajukan eksistensi STKIP Pasundan melalui seni tari,” terangnya.
Abdul Azzis melanjutkan bahwa UKM LISTA pada awalnya dibentuk karena keresahan mahasiswa yang ingin menjungjung tinggi dalam dunia tari. Akhirnya didirikan UKM LISTA pada tanggal 18 Oktober 2019 di kampus STKIP Pasundan.
“Adapun agenda rutin yang biasa kami lakukan yakni latihan mengolah tubuh serta memantapkan gerakan tari yakni dua kali dalam seminggu tepatnya pada hari Senin dan Jum’at,” terangnya.
UKM LISTA yang memiliki 16 Anggota ini juga pernah berpartisipasi dalam acara Indonesia menari 2019 yang diselenggarakan oleh Indonesia Kaya di Bandung, ikut mengisi acara di ISOLA MENARI selama12 jam yang diselenggarakan oleh UPI Bandung serta ikut berpartisipasi dalam acara “Senam Tari Sehat Kota Cimahi” yang diselenggarakan oleh Wali Kota Cimahi di Lapang Rajawali Cimahi.
“Kami berharap semoga ke depan akan semakin banyak karya yang kami buat, semakin sejahtera dan bisa mencapai kancah nasional maupun internasional,” pungkasnya. (Tan)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…
WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…