HEADLINE

Yang Berbeda di Hari Veteran Nasional Tahun Ini

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COMLegiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Kota Bandung menggelar peringatan Hari Veteran Nasional ke-63 di Sekretariat LVRI Kota Bandung, Senin (10/8/2020).

Ada yang berbeda dalam peringatan Hari Veteran Nasional tahun ini dibanding sebelum-sebelumnya. Yang pertama adalah jumlah peserta upacara yang biasa ratusan hanya jadi puluhan orang.

“Ini yang hadir para ketua ranting (LVRI Kota Bandung) dari 30 ranting,” kata Ketua LVRI Kota Bandung Patmo.

Perbedaan lainnya, peserta upacara juga menerapkan protokol kesehatan ketat. Di gerbang masuk, mereka diperiksa suhu tubuh dan diwajibkan menggunakan hand sanitizer.

Di area upacara, peserta juga harus memakai masker. Bahkan, ada sebagian yang terlihat memakai face shiel atau pelindung wajah. Ada juga yang memakai sarung tangan.

“Tiga minggu lalu 30 anggita kita juga dites swab dan alhamdulillah hasilnya negatif semua. Ini karena mereka menjalankan protokol kesehatan,” ucap Patmo.

Terakhir, untuk memperingati Hari Veteran Nasional, tahun ini tak ada kegiatan kirab atau konvoi. Padahal, kirab ini jadi salah satu daya tarik dan ciri khas dalam peringatan Hari Veteran Nasional di Kota Bandung.

“Karena masih dalam suasana pandemi, kirab tidak akan kita lakukan dan tidak akan ada acara pengganti,” jelas Patmo. (ors)

Yatti Chahyati

Recent Posts

Resmi Dilantik jadi Pj Wali Kota Bandung, Inilah Perjalanan Karir A. Koswara

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – A. Koswara resmi dilantik sebagai Penjabat Wali Kota Bandung pada 20 September…

50 menit ago

Produk Fesyen Ulos Diserbu Atlet di PON Aceh-Sumut 2024

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Produk fesyen berbahan dasar ulos menjadi salah satu oleh-oleh yang paling diminati…

2 jam ago

Program PKM FKIP Unpas: Pemberdayaan Perempuan Melalui Hidroponik

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Program pemberdayaan perempuan melalui pertanian hidroponik telah dilaksanakan di Kampung Munjul, Desa…

3 jam ago

Diserbu Bobotoh Henhen Tutup Kolom Komentar Instagramnya

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Buntut insiden intimidasi yang diduga dilakukan beberapa beberapa pemain Persib kepada bobotoh,…

3 jam ago

5.000 Umat Muslim Bandung Gelar Aksi Bela Palestina

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Lebih dari 5.000 umat Muslim di Kota Bandung menggelar aksi unjuk rasa…

4 jam ago

372 Mahasiswa Magister dan Doktor Pascasarjana Unpas Ikuti Matrikulasi

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Sebanyak 372 mahasiswa program Doktor dan Magister Pascasarjana Universitas Pasundan (Unpas) mengikuti…

4 jam ago