BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Bek Persib Bandung Ardi Idrus mengutarakan kekecewaannya atas ketidakjelasan lanjutan Liga 1 2020. Sebab, persiapan yang sudah dilakukan selama ini menjadi sia-sia.
“Ya sebagai pemain kita kecewa karena (sudah lama) latihan tapi terlalu lama menunggu kompetisinya,” ujar Ardi, Selasa (20/10/2020).
Ia pun berharap ada kejelasan kapan kompetisi kembali dilanjutkan. Jangan sampai kejadian yang sama kembali terulang.
PSSI sendiri sempat menjadwalkan Liga 1 dilanjutkan awal Oktober. Namun, rencana ini batal terwujud karena Polri tidak mengeluarkan izin keramaian. Padahal, semua tim sudah melakukan persiapan.
Setelah itu, PSSI, PT LIB, dan klub sepakat liga dilanjutkan November. Namun, lagi-lagi tak bisa digelar karena Polri menegaskan tak akan mengeluarkan izin keramaian.
Bukan hanya pemain yang menurutnya merindukan sepak bola. Di luar itu, ada banyak masyarakat yang ingin kembali melihat kompetisi bergulir.
“Semua ya, pemain, masyarakat juga sudah rindu sepak bola. Mereka ingin ada hiburan,” ungkapnya.
Karena itu, ia ingin segera ada kepastian kapan kompetisi digelar. Sehingga, klub bisa bersiap dengan maksimal dan punya tujuan jelas. Di sisi lain, masyarakat juga bisa mendapatkan hiburan saat kompetisi kembali bergulir.
“Berharap kalau November (dilanjutkan), ya November. Kan enggak jelas sekarang,” ucap Ardi.
“Semua pemain berharap seperti itu. Kita butuh kejelasan kapan kompetisinya (dilanjutkan),” tandasnya. (ors)