Categories: Uncategorized

Melegenda Rain Akan Tampil di Immortal Song

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM– Sukses berkarier, Rain Bi akan tampil pada acara KBS 2 Immortal Song sebagai salah satu musisi KPop Legendaris.

Program Immortal Song adalah sebuah acara yang menampilkan beberapa musisi muda Korea Selatan, mereka harus menyanyikan lagu milik artis legendaris yang diundang pada episode tersebut.

Seperti yang diketahui, Rain adalah salah satu musisi Korea Selatan yang juga sukses sebagai aktor, produser dan komposer musik ternama di Korea Selatan.

Pria 38 tahun ini memulai kariernya pada tahun 2003 dengan debut sebagai aktor dalam drama Sang Doo! Let’s Go To School. Kemudian, ia melebarkan sayap untuk mulai bermusik.

Pada tahun 2004, Rain merilis album It’s Raining dengan single berjudul sama. Album tersebut saat itu terjual lebih dari jutaan kopi di Asia.

Pencapaian yang demikian membuat Rain pantas mendapatkan posisi sebagai salah satu musisi Korea Selatan yang berhasil Go International.

Sampai saat ini, Rain sudah merilis hampir 7 album. Tak lupa, ia juga sudah melakukan tur konser ke seluruh dunia sebanyak 9 kali.

Seperti yang dilansir dari insertlive, rabu. Kabarnya, Rain sudah melakukan syuting acara Immortal Song pada hari Senin (25/1/2021).

Kehadirannya nanti akan menandai penampilan pertama Rain di Immortal Song setelah 19 tahun setelah debut. (*)

Yatti Chahyati

Recent Posts

Pemkot Bandung akan Tanam 3.000 Pohon untuk Lahan Kritis KBU

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pemerintah Kota Bandung terus berupaya untuk menghijaukan lahan kritis di Kawasan Bandung…

10 jam ago

ISBI Bandung Gelar Lokakarya Cerita Rakyat Nusantara

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Institut Seni Budaya Indonesia atau ISBI Bandung menggelar lokakarya bertajuk "Storytelling Cerita…

11 jam ago

Peserta Raker Paguyuban Pasundan Kunjungi RS Pasundan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Peserta Rapat Kerja (Raker) Paguyuban Pasundan megunjungi Rumah Sakit (RS) Pasundan di…

12 jam ago

Rakernas 2024, Paguyuban Pasundan DKI Jakarta Soroti Tantangan Global

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Pengurus Wilayah Paguyuban Pasundan DKI Jakarta turut menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas)…

13 jam ago

Paguyuban Pasundan Wilayah Papua Ikuti Rakernas 2024, Dapat Motivasi Jaga Nilai Kesundaan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Pengurus Wilayah Paguyuban Pasundan Provinsi Papua untuk pertama kalinya mengikuti Rapat Kerja…

14 jam ago

Dedi Mulyadi Sampaikan Pembekalan Strategi Budaya Membangun Bangsa di Raker Paguyuban Pasundan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Dewan Pangaping Paguyuban Pasundan, sekaligus Calon Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, menyampaikan…

15 jam ago