PASOLAHRAGA

Kabar Gembira Bagi Bobotoh, Pemain Ini Segera Merapat

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COMBobotoh bisa bernapas lega. Sebab, selain Omid Nazari, para pemain asing Persib Bandung masih akan bertahan.

Direktur PT PBB Teddy Tjahjono menegaskan striker Geoffrey Castillion tetap jadi bagian Persib. Meskipun saat ini bermain di klub Serie C Italia, sang pemain masih terikat kontrak dengan Persib.

“Castillion kan dipinjamkan ke Como sampai bulan Juni,” ujar Teddy.

Setelah masa peminjaman selesai, secara otomatis pemain berpaspor Belanda itu akan kembali ke Persib. Terkecuali jika di tengah perjalanan antara Como dan Persib menjalin kesepakatan baru soal nasib Castillion.

Dua pemain asing lainnya juga dipastikan bertahan, yaitu Nick Kuipers dan Wander Luiz. Keduanya bahkan sedang dalam perjalanan ke Bandung karena ada turnamen pramusim yang bakal diikuti Persib.

“Wander dan Nick lagi proses balik ke bandung dengan adanya Piala Menpora ini,” jelas Teddy.

Namun, ia belum bisa memastikan apakah Nick dan Wander akan dimainkan atau tidak di Piala Menpora 2021. Sebab, sesuai aturan, mereka yang baru datang dari luar negeri diharuskan melakukan karantina mandiri lebih dulu sebelum beraktivitas di Indonesia.

“Kita enggak tahu karena ada prosedur karantina dan lain-lain. Jadi kita harus ikuti prosedurnya,” tandas Teddy. (ors)

Yatti Chahyati

Recent Posts

Selena Gomez Ungkap Alami SIBO, Ini Penjelasan Ahli

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Selena Gomez baru-baru ini mengungkapkan bahwa dirinya mengalami masalah pencernaan yang disebut…

10 jam ago

Jalur Alternatif Bandung-Garut Kembali Lancar Usai Pohon Tumbang

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Polres Garut memastikan arus lalu lintas di jalur alternatif Bandung-Garut, wilayah Kamojang,…

11 jam ago

Erick Thohir: Dukungan Swasta Kunci Transformasi Sepak Bola Nasional

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada para sponsor…

12 jam ago

Kementerian PPPA Targetkan UPTD PPA di Semua Daerah pada 2025

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) menegaskan pentingnya peran pemerintah daerah…

13 jam ago

Riksa Latifah Melakukan Hobi Sambil Mengejar Mimpi

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM-- Menjalani hari-hari dengan hal positif, adalah hal yang dilakukan oleh Riksa Latifah, yang…

13 jam ago

Banjir Meluas di Kabupaten Bandung, 12.250 Keluarga Terkena Dampak

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Banjir yang melanda di Kabupaten Bandung sejak Rabu, 20 November hingga Minggu…

14 jam ago