HEADLINE

FAGI : Pemda Jabar Jangan Sembarang Pakai Baju Pramuka

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM– Ketua Forum Aksi Guru Indonesia (FAGI) Jawa Barat, Iwan Hermawan mengingatkan kepada Pemerintah Daerah Jawa Barat untuk tidak sembarangan menggunakan pakaian pramuka.

Di mana sebelumnya Pemda Jabar membuat Pergub No 15 tahun 2021 tentang pakaian seragam Pegawai yang mengatur penggunaan Pakaian Pramuka lengkap setiap tanggal 14 bagi seluruh pegawai Pemda Jabar.

“Tatacara penggunaan pakaian Pramuka tidak sembarang siapapun bisa menggunakan karena penggunaan pakaian Pramuka diatur dalam PP Nomor 174 tahun 2012 pada BAB VI yang di keluarkan oleh Kwartir Nasional Gerakan Pramuka,” terang Iwan kepada Pasjabar, Selasa (9/3/2021).

Iwan menambahkan bahwa penggunakan pakaian seragam Pramuka harus melalui Proses Pengukuhan/Pelantikan, jika belum di kukuhkan maka tidak boleh menggunkan Pakaian Pramuka lengkap.

“Jika ada keharusan semua Pegawai Pemda Jabar Menggunakan Pakaian Pramuka maka Gubernur sebagai Ketua Mabida Jabar beserta Ketua Kwarda Jabar harus melakukan pengukuhan terlebih dahulu sebagai anggota Pramuka bagi semua pegawai Pemda Jabar yang akan berpakaian Pramuka lengkap karena tidak semua pegawai pemda mengikuti kegiatan Pramuka sewaktu Sekolahnya,” tandas Iwan.

Di samping itu, sambung Iwan di dalam UU no 12 thn 2010 tentang gerakan Pramuka pasal 20 di jelaskan bahwa Pramuka bersifat sukarela yaitu atas kemauan sendiri dan tidak diwajibkan. (tiwi)

Tiwi Kasavela

Recent Posts

Sengit! Persib Kandaskan Borneo FC Lewat Gol Ciro Alves

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…

36 menit ago

Cucun Syamsurijal Laporkan Anggota DPRD Kab. Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…

45 menit ago

Cucun Syamsurijal: Pilkada Ibarat Sepak Bola

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…

2 jam ago

Peluang Emil Audero di Timnas Indonesia Kata Erick Thohir

WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…

3 jam ago

Insting Shin Tae-yong Terbukti di Laga Kontra Arab

WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…

4 jam ago

Dayeuhkolot & Bojongsoang Banjir, PR Serius Untuk Semua

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Banjir kembali melanda Dayeuhkolot dan Bojongsoang meski sudah dibangun berbagai infrastruktur…

5 jam ago