BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Ezra Walian menjadi salah satu pemain yang dikabarkan akan merapat ke Persib Bandung. Kabar itu semakin menguat karena pemain keturunan Belanda itu sudah pamit dari PSM Makassar.
Kamis (11/3/2021) lalu, melalui akun @ezrawalian, ia mengumumkan kepergiannya dari PSM. Ia mengunggah foto saat dirinya berkostum tim berjuluk ‘Juku Eka’ tersebut.
“Terima kasih @psm_makassar. Terimakasih untuk waktu yang luar biasa dengan anda semua, klub pertama saya di Indonesia. Sungguh disayangkan, waktu saya di psm harus berakhir,” tulis Ezra dalam keterangan unggahannya.
Ia lalu mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang pernah ditemuinya selama di Makassar. Apalagi, di Makassar, ia mendapat sambutan baik dan merasa seperti di rumahnya sendiri.
“Terima kasih banyak untuk para fans atas dukungan dan semangatnya untuk klub. Semoga kita dapat bertemu di waktu yang akan datang. Terimakasih untuk semua momen yang takkan pernah terlupakan!” pungkas Ezra.
Lalu, benarkah Ezra akan merapat ke Persib? Pelatih Persib Robet Alberts mengaku sudah berkomunikasi dengan Ezra. Bahkan, Ezra sendiri yang menghubunginya.
“Ezra merupakan pemain bebas transfer saat ini, lalu dia menghubungi saya apakah ada kemungkinan dirinya bergabung dengan Persib,” ucap Robert.
Namun, ia tidak memastikan apakah Ezra akan merapat ke Persib atau tidak. Ia mengatakan komunikasi dengan sang pemain dan sosok lain yang diincar masih berlangsung.
“Seperti yang sudah saya sampaikan, kami memang menjalin komunikasi dengan semua pemain, tidak hanya Ezra, untuk sepakat dengan kontraknya atau tidak. Itu akan bergantung kepada pemain itu sendiri,” paparnya.
“Tapi, ketika sudah sepakat, kami akan langsung menyampaikannya. Tapi untuk saat ini komunikasi masih berlangsung,” tandas Robert. (ors)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…
WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…