BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Duel Persib Bandung vs Bali United berakhir dengan skor 1-1. Persib pun bercokol di peringkat ketiga klasemen Grup D Piala Menpora 2021.
Di posisi puncak, ada Persiraja Banda Aceh yang sukses menekuk Persita Tangerang 3-1. Sedangkan Bali United dan Persita masing-masing ada di peringkat kedua dan keempat.
Menanggapi hasil imbang Persib, pelatih Robert Alberts menyebut itu adalah skor yang pantas diraih. Sebab, Persib sudah setahun tidak menjalani pertandingan. Masa persiapan untuk menghadapi Piala Menpora pun sangat singkat. “Kami pantas mendapatkan hasil imbang,” kata Robert seusai laga.
Di laga itu, menurutnya Persib bermain cukup apik. Sebaliknya, tim lawan juga memberi perlawanan sengit. Sehingga, sepanjang 90 menit, kedua tim memeragakan permainan seru.
“Secara keseluruhan, selama 90 menit kami memiliki kesempatan yang bagus, begitu pula tim lawan. Jadi jika melihat hasil, saya rasa bagus untuk laga pertama,” ungkap Robert.
Ia sendiri tidak mengejar target dari laga tersebut. Sebab, sejak awal Persib memang tidak punya target tinggi di Piala Menpora. Persib hanya menjadikan turnamen pramusim itu sebagai ajang bagi pemain untuk bersenang-senang menikmati kembali pertandingan.
Namun, di saat yang sama, ia menjadikan turnamen tersebut sebagai ajang untuk membentuk kekuatan tim. Hasil dari latihan selama ini pun memperlihatkan progres positif yang ditampilkan dalam pertandingan.
“Saya tidak melihat hasil akhir, tapi lebih melihat cara pemain bersikap, bisa bermain selama 90 menit dengan intensitas yang tinggi, bagaimana melakukan kombinasi, dan bagaimana bekerja sebagai tim,” jelasnya.
“Saya lebih melihat hal itu daripada hasil akhir dan secara keseluruhan saya merasa puas,” tutur Robert.
Sementara disinggung soal sulitnya Persib mencetak gol meski di awal babak kedua Bali United bermain dengan 10 orang, ia mengakui tim lawan memang tangguh. Mereka juga menerapkan strategi yang menyulitkan Persib saat bermain dengan 10 pemain.
Gol yang dihasilkan pun harus dibuat dengan susah payah. Sebab, tim lawan begitu menumpuk pemain di area pertahanan. Beruntung, satu gol bisa dicetak sehingga Persib terhindar dari kekalahan.
“Tentunya Bali tadi bermain bertahan (setelah bermain dengan 10 orang), menumpuk pemainnya di kota penalti, dan tentunya sangat sulit (bagi kami) melakukan penetrasi. Tapi kami bisa mencetak satu gol menjadi 1-1,” tandas Robert. (ors)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…
WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…