PASHIBURAN

Jae DAY6 Atasi Tekanan Mental Usai Terima Kritik

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM–
Jae DAY6 baru-baru ini dikritik sejumlah warganet Korea Selatan karena beberapa komentar yang dibuat selama streaming langsung melalui Twitch.

Dalam siarannya, dia terdengar mengucapkan kalimat yang artinya, “Orang ini, dia sugar daddy-ku”.

Jae menyebutkan, karena bilingualismenya, ada banyak kesalahpahaman dan miskomunikasi dengan warganet Korea Selatan. Kejadian semacam ini bukan pengalaman pertama baginya.

Usai dikritik, Jae meminta maaf atas komentar selama streaming yang diunggah di dalam laman Twitter-nya dalam dua bahasa yakni Korea dan Inggris.

“Aku berjanji belajar dari kesalahan ini dan mencoba yang terbaik untuk menjadi lebih dewasa dan bertanggung jawab. Mulai sekarang aku tidak akan bertindak secara impulsif,” tulis Jae.

Jae mengaku akan menghentikan semua streaming langsung pribadinya termasuk Twitch.

“Aku juga ingin sekali lagi meminta maaf karena telah menyakiti banyak orang yang benar-benar khawatir padaku sambil mengatasi tekanan mental,” ungkap dia dikutip dari Antara, Jumat (26/3/2021).

Jae berterima kasih saya kepada rekannya di DAY6 dan penggemar yang mendukungnya. Dia berjanji hal serupa tak akan terjadi lagi dan ke depannya menjadi sosok lebih baik. (*)

Tiwi Kasavela

Recent Posts

Kalahkan Jakarta, Jawa Barat Kumpulkan 538 Medali di PON XXI Aceh – Sumut

WWW.PASJABAR.COM -- Jawa Barat resmi menyabet status sebagai juara umum di Pekan Olahraga Nasional (PON)…

3 jam ago

Mapag Hujan: Aksi Bersih Sungai Menyambut Musim Hujan di Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pemerintah Kota Bandung mengadakan kegiatan Mapag Hujan (Maraton Bebersih Walungan dan Susukan)…

4 jam ago

Jangan Sembarang Gula! Ini Jenis Gula yang Baik untuk Penderita Diabetes

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dokter spesialis gizi klinik dari Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr.…

5 jam ago

Landak Jawa Ditemukan Berkeliaran di Jalan Padjadjaran Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Seekor Landak Jawa ditemukan berkeliaran di kawasan Jalan Pajadjaran Kota Bandung. Hewan…

6 jam ago

Puluhan Pengungsi Gempa di Kertasari Mengeluh Sakit, Tim Medis Dikerahkan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Akibat cuaca dingin, puluhan pengungsi di tenda pengungsian gempa Kertasari mengeluh sakit.…

6 jam ago

Dedi Mulyadi Ajak Paguyuban Pasundan Lakukan Ini di Jabar

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Politikus yang juga Calon Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, mengajak Paguyuban Pasundan…

6 jam ago