BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM– Memiliki visi menjadi komunitas akademik peringkat internasional yang mengusung nilai Sunda dan Islam di tahun 2021, Universitas Pasundan kini terus mengembangkan berbagai aspek, salah satunya adalah kampus terintegrasi.
Rektor Unpas, Prof. Dr. Ir. H Eddy Jusuf Sp. M.Si., M. Kom. menyampaikan bahwa ke depan ke lima kampus Unpas yang tersebar di berbagai kawasan yang ada di Kota Bandung akan menjadi satu sistem.
“Kami tengah menyiapkan 18 server untuk kampus Unpas yang terintegrasi,” terang Prof Eddy kepada PASJABAR, belum lama ini.
Prof Eddy menambahkan bahwa server ini akan mebangun sistem aplikasi terpadu yang akan terus dikembangkan dan berorientasi pada transformasi digital.
“Kami juga membuka tangan untuk untuk program studi swasta lainnya yang mau memanfaatkan server kami, nanti institusi yang bersangkutan bisa bergabung,” ucapnya.
Hal ini sambung Prof Eddy karena Unpas ingin bergandengan tangan untuk bersama-sama membangun institusi yang lebih maju bersama PTS lainnya, salah satunya kontribusinya adalah dengan memanfaat server yang dimiliki Unpas. (tiwi)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Usai kalahkan Lion City secara dramatis dalam laga AFC Champions League Two…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM-- Diana Mustika Dewi, atau yang akrab disapa Diana, adalah mahasiswa semester V jurusan…
FOTO KPU Bandung Gelar Perhitungan Suara BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Lulusan terbaik Program Doktor Pascasarjana Unpas, Endah Marlovia, ingin mengejar gelar Profesor…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Wakil Menteri UMKM, Helvi Yuni Moraz, meminta lulusan Universitas Pasundan (Unpas) memanfaatkan…
Oleh: Dr. H. Deden Ramdan, M.Si, Dosen Ilmu Komunikasi FISIP Unpas (Negarawan dalam Pilkada Serentak…