BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Pelatih Persib Bandung Robert Alberts sudah bersiap kehilangan Wander Luiz. Itu sebagai bentuk antisipasi sang pemain mengalami cedera parah.
Luiz sendiri masih berkutat dengan pemulihan cedera lutut. Teranyar, pemain asal Brasil itu menjalani pemeriksaan oleh dokter spesialis ortopedi. Hasilnya pun diharapkan segera keluar dan Luiz dinyatakan secepatnya bisa pulih.
“Jika itu terjadi, maka dia tidak bisa dalam kondisi yang siap untuk kick off liga. Itu adalah ketakukan saya dan itu sudah masuk dalam perencanaan kami di latihan,” ujar Robert, Rabu (2/6/2021).
Jika Persib harus kehilangan Luiz dalam waktu lama, dikhawatirkan dampaknya akan sangat besar. Sebab, sang pemain sangat diandalkan di lini depan Persib, terutama untuk mencetak gol.
“Dia juga banyak memberi assist dan merupakan pemain yang penting bagi tim,” ungkap Robert.
Persib sendiri masih punya sosok striker yang bisa diandalkan, yaitu Geoffrey Castillion, Ezra Walian, dan Ferdinand Sinaga. Namun, kehadiran Luiz sangat diperlukan.
Selain karena kemampuannya, kehadiran Luiz akan membuat Robert punya banyak opsi pemain di lini depan.
“Tentu saja (masih ada pemain lain), tapi kamu tentu tidak mau kehilangan pemain yang dominan. Ferdinand, Geoffrey dan Ezra tentu bisa mengisi itu kapanpun, mereka adalah pemain yang kami percayai,” tuturnya.
“Tapi, tentu kehilangan Luiz merupakan kehilangan karena dia ada di level teratas dan itu akan memberi dampak. Jadi kami akan mencoba mengatasi itu,” jelas Robert.
Selain berusaha memaksimalkan peran Ezra dan Ferdinand, Robert kini sedang berusaha agar bisa mendatangkan lagi Geoffrey Castillion ke Bandung. Namun, sejauh ini sang pemain belum bisa kembali.
“Kita harus secepatnya memulangkan Geoffrey. Tapi, kami juga tidak bisa melakukan apapun karena dokumennya masih belum siap. Dia harus segera berlatih bersama tim supaya siap untuk bermain di liga,” tandas Robert.
Wander Luiz, dari Dibicir hingga Jadi Buah Bibir
Striker Persib Bandung Wander Luiz kini jadi idola baru Bobotoh. Namun, jauh sebelum jadi idola, Luiz justru sempat dipandang sebelah mata. Di awal kedatangannya pada 2020 lalu, Luiz berstatus sebagai pemain trial. Pemain asal Brasil itu pun dites kemampuannya dalam sebuah turnamen di Malaysia.
“Bisa diingat ketika musim lalu dia datang dengan status trial ketika pergi ke Selangor untuk pramusim,” ujar Robert.
Saat itu, Robert sudah bisa mengendus kemampuan Luiz. Namun, kemampuan Luiz saat itu belum maksimal. Bahkan, ada yang mencibir kemampuannya karena dianggap tak istimewa.
“Dia mendapat kritikan dari beberapa orang karena dinilai tidak layak membela Persib Bandung,” ungkapnya.
Robert sendiri bergeming dengan kritikan yang dialamatkan atas penampilan Luiz saat itu. Hingga akhirnya, Luiz tetap direkomendasikannya untuk disodori kontrak oleh manajemen.
Keputusannya pun tak sia-sia. Wander Luiz menjelma jadi striker tajam. Kemampuan hebatnya tersaji ketika Persib mengarungi Liga 1 2020. Dalam tiga laga, Luiz berkontribusi besar membawa tim jadi pemuncak klasemen.
Sayangnya, kompetisi yang baru berjalan tiga laga itu akhirnya harus dihentikan. Sehingga, penampilan apik Luiz pun terhenti.
Namun, ketika Persib tampil di Piala Menpora 2021, kemampuan magis Luiz kembali tersaji. Ia masih tetap tampil memukau, menyumbang gol, dan menciptakan assist. Sialnya, di partai final, Luiz mengalami cedera lutut dan hingga kini berkutat dengan pemulihan.
Robert pun memuji sikap dan kemauan keras Luiz. Sebab, ketika mendapat kritikan, Luiz secara perlahan bisa membungkam. Sebaliknya, ia bisa memperlihatkan diri sebagai kualitas dengan kemampuan istimewa yang harus diwaspadai pemain lawan.
“Saya bisa melihat kualitas yang dia miliki. Kesempatan yang dia miliki untuk berlatih dan beradaptasi dengan budaya di sini dimanfaatkan. Dan kalian bisa lihat Luiz sekarang,” tuturnya.
Ia bahkan tak ragu menyebut Luiz sebagai salah seorang striker paling ganas di Indonesia saat ini. Sehingga, hal wajar ketika Luiz yang semula dicibir kemudian menjelma jadi buah bibir berkat penampilan apiknya di lapangan.
“Dia tentunya menurut opini saya adalah salah satu striker terbaik di Indonesia dan orang-orang juga membicarakannya,” ujar Robert.
Namun, Wander Luiz kini harus berkutat dengan pemulihan cedera. Robert pun berharap sang pemain segera pulih dan kembali memperlihatkan performa gemilangnya di Liga 1 2021/2022. (ors)