JAKARTA, WWW.PASJABAR.COM–Usai diluncurkan pada 16 Juni lalu dengan harga Rp 2.999.000, realme 8 5G mendapat antusiasme yang luar biasa sebagai smartphone 5G paling terjangkau yang bisa dinikmati oleh semua orang.
Tidak hanya itu, realme 8 5G juga datang dengan spesifikasi yang mumpuni.
Dilengkapi dengan chipset high-end MediaTek Dimensity 700, realme 8 5G mampu berjalan tanpa lag memainkan mobile games bahkan game berat seperti PUBG sekalipun.
Dimensity 700 5G membawa GPU Arm Mali-G57 MC2 dengan kecepatan clock 950MHz. Dan sudah mendukung refresh rate layar 90Hz sehingga menghasilkan layar yang ultra-smooth.
Kemampuan ini tentu memberikan kenyamanan tinggi pengguna dalam mengoperasikan permainan. Apalagi dengan baterai besar hingga 5000mAh. Dan pengisian daya cepat 18W, realme 8 5G siap memanjakan para gamer dengan kapabilitasnya.
Demi membuktikan ketangguhannya itu, realme pun menggandeng pro player PUBG Mobile dari tim EVOS Esports. Yaitu Nizar Lugatio Pratama atau yang lebih dikenal sebagai Microboy.
Lahir di Semarang pada 19 Juni 2000, Microboy berhasil mengantongi berbagai prestasi dan pancapaian. Di tingkat nasional, regional, dan internasional. Beberapa prestasi itu di antaranya adalah gelar juara PMPL Indonesia Season 1. PMWL Season Zero Zona Timur, PMPL SEA Season 2, dan PMGC Global Final Fall Split 2019. Saat ini Microboy merupakan In-Game Leader (IGL) atau Kapten Tim EVOS Reborn PUBG Mobile.
Kali ini, realme mengajak generasi muda dan penikmat game melalui realme 8 5G LEVEL UP with Microboy.
Langkah ini juga merupakan wujud semangat realme dalam menunjukkan komitmennya. Untuk menghadirkan smartphone dengan inovasi dan performa tinggi. realme juga memberikan dukungan penuh pada generasi muda mencetak prestasi serta bakat gamer yang kompetitif di Indonesia secara positif.
realme 8 5G LEVEL UP with Microboy memberikan kesempatan bagi para gamer PUBG Mobile. Untuk mengadu skill-nya dan memberikan tantangan untuk mabar.
Caranya mudah, pemain cukup mengunggah video knock tanpa attachment scope terbaik. Ke Instagram akun masing-masing dengan durasi maksimal 1 menit. Lalu mention @evos.microboy dan @realmeindonesia dengan hashtag #realme85GxMicroboy.
Sepuluh orang terpilih akan bertanding memperebutkan prize pool senilai Rp 20 juta dengan bermain 1 lawan 1. Hingga terpilih 1 orang pemenang yang akan melawan Microboy. Puncaknya, pertandingan final akan disiarkan secara live streaming di Youtube realme Indonesia pada tanggal 17 Juli 2021.(*/tiwi)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…
WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…