HEADLINE

Juni Mahasiswa FT Unpas : Menikmati Setiap Proses

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM– Dalam setiap pencapaian, memiliki prosesnya masing-masing, hal inilah yang selalu diyakini oleh Juni mahasiswa FT Unpas.

“Artinya jika kita punya suatu cita-cita yang besar maka prosesnyapun akan sebanding dengan cita-cita kita,” terang pemilik nama lengkap Juniansyah.

Pemuda yang lahir di Sukabumi, 9 Juni 1999 ini juga bercerita bahwa ia hobi berdiskusi dengan banyak orang, karena dapat menambah wawasan dan relasi baginya untuk kedepannya.

“Soal cita-cita, saya dari dulu tertarik untuk menjadi pengusaha di bidang keteknikan,” terang Juni mahasiswa FT Unpas yang saat ini menekuni Jurusan Teknik Mesin semester VIII.

Saat ini pemilik tinggi 167 CM ini juga aktif berkuliah, menggarap skripsi dan berorganisasi.

“Memimpin sebuah organisasi dari ratusan mahasiswa bagi saya adalah sebuah prestasi,” ujarnya kepada PASJABAR.

Ditanya soal tokoh idola, pemfavorit warna merah ini mengatakan bahwa ia mengagumi sosok Bung Karno karena merupakan sosok pemimpin yang sangat tulus dalam memimpin.

“Adapun hidup yang saya maknai adalah bagi saya hidup itu bukan tentang seberapa besar nama kita dipandang oleh orang lain tapi seberapa besar kita berguna untuk orang lain,” tandas bungsu dari tiga bersaudara ini menutup perbincangan. (tiwi)

Tiwi Kasavela

Recent Posts

Erick Thohir Sambut Kehadiran Legenda Sepak Bola Dunia di Workshop FIFA

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyambut dengan antusias kehadiran beberapa legenda sepak…

27 menit ago

Persib Vs Borneo FC, Pieter Huistra: Pertemuan Dua Tim Top

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Laga istimewa akan tersaji di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) dalam…

57 menit ago

bank bjb Tawarkan Peluang Investasi Melalui Surat Berharga Perpetual dengan Kupon yang Tinggi

JAKARTA, WWW.PASJABAR.COM -- bank bjb kini memberikan penawaran peluang investasi menarik, berupa Surat Berharga Perpetual…

1 jam ago

Kemenko Polkam: Indonesia Berhasil Tanpa Serangan Terorisme Sejak 2023

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Kementerian Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Kemenko Polkam) memastikan bahwa aksi terorisme…

1 jam ago

Ambisi Ciro Alves di Laga Persib Vs Borneo FC

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penyerang Persib Ciro Alves tengah dalam motivasi tinggi. Ia sangat berhasrat tampil…

2 jam ago

Unpas dan IM3 Dorong Bakat Mahasiswa Lewat Collabonation

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Universitas Pasundan (Unpas) menjadi tuan rumah acara Collabonation Talent Hunt yang digelar…

2 jam ago