PASHIBURAN

Next Episode” AKMU Semua Tentang Lampaui Kebebasan

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM– Melampaui kebebasan adalah pesan mendalam dari album milik “Next Episode” Duo kakak beradik Akdong Musician atau AKMU.

Album Next Episode ini dirilis pada Senin (26/7/2021) waktu setempat.

“Album baru kami memiliki pesan yang mendalam tentang melampaui kebebasan,” ujar vokalis AKMU Lee Chan-hyuk.

“Melampaui kebebasan mengacu pada kebebasan batin, yang memungkinkan orang untuk tetap tidak terpengaruh oleh faktor eksternal. Saya berusaha untuk mencerminkan ide ini di semua tujuh lagu NEXT EPISODE,” tambahnya.

“Next Episode” adalah album kolaborasi yang menampilkan para penyanyi yang paling menarik perhatian di dunia musik, seperti IU, Lee Sun-hee, Sion. T, Beenzino, Crush, Sam Kim, dan Choi Jung-hoon dari band rock indie Jannabi.

“Sama seperti Marvel’s Avengers, kami telah bergandengan tangan dengan para pahlawan industri musik Korea kali ini,” kata Lee Su-hyun dari AKMU saat konferensi pers virtual sebagaimana dikutip dari The Korean Times dan Antara pada Selasa (27/7/2021).

Album ini menampilkan single utama berjudul “NAKKA” kolaborasi dengan solois IU.

Menurut AKMU, keputusan untuk bekerja sama dengan IU adalah yang terbaik untuk menyampaikan pesan lagu tersebut kepada publik.

“Melalui NAKKA, kami ingin memberi tahu orang-orang bahwa selalu ada seseorang yang mendukung kita bahkan jika ‘jatuh dari atas’ sekalipun. Setelah bermitra dengan IU, kami pikir akan sangat bagus jika lebih banyak musisi terlibat dalam lagu kami yang lain,” tambahChan-hyuk.

Penyanyi Lee Sun-hee yang pernah jaya pada 1980-an tampil di lagu “Battlefield”. Kemudian penyanyi-penulis lagu Zion. T juga turut menyumbangkan suaranya untuk lagu “BENCH”.

Beenzino dan Choi Jung-hoon masing-masing tampil di “Tick-Tock, Tick-Tock” dan “Fight”. Sementara Crush dan Sam Kim menyanyikan “Stupid Love Song” dan “EVEREST”. (*)

Tiwi Kasavela

Recent Posts

Tiga Kali Beruntun! Jawa Barat Kunci Gelar Juara Umum di PON 2024

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Kontingen Jawa Barat dipastikan berhasil mengunci gelar juara umum pada Pekan Olahraga…

17 menit ago

Bocah 4 Tahun Tertimpa Reruntuhan karena Gempa, Kang DS Sampaikan Duka

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Bupati Bandung Dadang Supriatna menyampaikan duka cita yang mendalam atas meninggalnya Fauzan,…

54 menit ago

BNPB Ajak Warga Tingkatkan Kesiapsiagaan Menghadapi Ancaman Gempa

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Masyarakat yang terkena dampak gempa M4,9 diharapkan dapat meningkatkan kesiapsiagaan untuk menghadapi…

1 jam ago

Guru Besar Hanya Nama (GBHN)

Oleh: Dosen Yayasan Pendidikan Tinggi Pasundan Dpk FH UNPAS, Firdaus Arifin BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dalam…

2 jam ago

Pelantikan Pj Wali Kota Bandung: A Koswara Siap Lanjutkan Program Kerja

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat, Bey Triadi Machmudin, telah melantik A Koswara…

2 jam ago

Pestapora 2024: Pertamina Fastron Hadirkan Edukasi Otomotif di Tengah Festival Musik

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pertamina Fastron siap memeriahkan festival musik Pestapora 2024, yang akan diadakan di…

3 jam ago