JAKARTA, WWW.PASJABAR.COM– Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno mengharapkan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kemenparekraf selalu menanamkan sikap optimisme di tengah pandemi COVID-19 agar tetap fokus dalam menjalankan pekerjaan dan tugas melayani masyarakat.
Menparekraf Sandiaga Uno saat menyampaikan sambutan pada penyelenggaraan pelatihan Emotional and Spiritual Question (ESQ) yang digelar secara hybrid di Gedung Sapta Pesona, Rabu (29/9/2021), bahwa ASN Kemenparekraf/Baparekraf siap sedia menjadi agen perubahan yang berperan sebagai perencana, pelaksana, dan pengawas penyelenggaraan tugas umum pemerintahan dan pembangunan nasional, serta melaksanakan kebijakan dan pelayanan publik secara profesional.
“Untuk itu ASN perlu memiliki semangat kuat dan konsisten dalam melayani masyarakat di tengah situasi sulit sekalipun dimasa VUCA seperti saat ini. Untuk itu, dirasa perlu upaya-upaya yang berkaitan peningkatan kompetensi, semangat dan motivasi kerja perlu diberikan kepada para birokrat,” kata Menparekraf/Kepala Baparekraf.
Saat pelaksanaan pelatihan ESQ dengan tema “The Super in Me” tersebut hadir pula, CEO ESQ Group Ary Ginanjar Agustian, Wamenparekraf Angela Tanoesoedibjo, Sekretaris Kementerian Parekraf/Sekretaris Utama Badan Parekraf Ni Wayan Giri Adnyani, Deputi Pengembangan Manajemen Strategis Kurleni Ujar, Deputi Pengembangan SD dan Kelembagaan Wisnu Tarumajaya dan jajaran direktur, Koordinator, Subkoordinator dan para pelaksana di lingkungan Kemenparekraf/Baparekraf lainnya.
Menparekraf Sandiaga menjelaskan, pandemi COVID-19 telah membuat banyak kegiatan dan proses kerja di organisasi perlu menyesuaikan diri dengan kondisi dan situasi yang ada. Salah satu situasi yang biasa dikenal dengan VUCA, yaitu Volatility, Uncertainty, Complexity, and Ambiguity.
“Era VUCA telah mendorong organisasi untuk mempersiapkan SDM-nya dalam menghadapi berbagai tantangan terutama di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif,” kata Sandiaga dalam rilis yang diterima PASJABAR.
Untuk itu, Menparekraf Sandiaga juga memberikan tips bagi para ASN di lingkungan Kemenparekraf untuk tetap bersemangat dan konsisten dalam melayani masyarakat di tengah situasi sulit sekalipun.
Hal yang pertama adalah meningkatkan optimisme dan keyakinan bahwa tantangan VUCA dan situasi pandemi dapat diatasi dengan segera. Kedua mampu memahami dan mempersiapkan diri agar tetap bisa survive di tengah tantangan era VUCA dan tercapainya target yang telah ditentukan.
Lalu menemukan hikmah di balik semua tantangan dan pandemi yang membuat hati tenang dan penuh rasa syukur.
“Terakhir, para ASN harus menanamkan perasaan senang dan bahagia, sehingga peserta fokus pada hal positif dan yang terakhir merubah respons terhadap situasi sehingga membentuk emosi positif untuk tetap beraktivitas di kala pandemi,” kata Menparekraf Sandiaga Uno. (*/tiwi)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…
WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…