BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Bek Persib Bandung Achmad ‘Jupe’ Jufriyanto membeberkan kondisi internal tim jelang duel kontra PS Sleman (PSS) di Stadion Manahan, Solo, Jumat (22/10/2021).
Menurutnya, kemenangan atas Bhayangkara FC akhir pekan lalu memompa semangat dan mentalitas para pemain Persib. Itu jadi modal berharga untuk menghadapi PSS.
“Kemenangan dari Bhayangkara saya rasa punya dampak yang besar karena sebelum melawan Bhayangkara kita hanya draw empat pertandingan berturut-turut dan belum meraih kemenangan,” kata Jupe, Kamis (21/10/2021).
Namun, tekanan yang ada mampu diatasi. Sehingga, kemenangan akhirnya bisa diraih atas Bhayangkara FC. Capaian ini diharapkan berlanjut saat Persib bersua PSS. Sehingga, rentetan kemenangan bisa kembali diraih.
Apalagi, Persib sejauh ini belum pernah terkalahkan dalam tujuh laga beruntun. Ini jadi motivasi tambahan untuk menjungkalkan tim berjuluk ‘Super Elja’.
Selain itu, Persib juga punya modal lain yaitu pernah mengalahkan Barito Putera dan Persita Tangerang di kompetisi musim ini. Tim lain yang dihadapi juga memberi pelajaran berarti untuk membuat performa skuad Persib semakin baik.
“Kita berhasil mengalahkan berbagai lawan dengan karakter yang berbeda. Jadi, melawan Sleman, itu menjadi modal untuk meraih tiga poin,” tandas Jupe. (ors)