BANDUNG, WWW.PASJABAR– Program Pascasarjana Universitas Pasundan (Unpas) menggelar sidang terbuka Promosi Doktor Ruhanda mahasiswa program doktor Ilmu Manajemen pada Jum’at (22/10/2021).
Acara yang digelar di Aula Mandalasaba dr.Djoenjoenan Lantai V Gedung Paguyuban Pasundan, Jalan Sumatra No 41 Kota Bandung ini diketuai oleh rektor Unpas, Prof. Dr. Ir. H. Eddy Jusuf, Sp., M.Si., M.Kom.IPU
Adapun disertasi yang disidangkan berjudul Pengaruh Budaya Organisasi, Motivasi Berprestasi, dan Kompetensi terhadap Komitmen Afektif yang Berdampak pada Kinerja Pengurus (Studi pada Pengurus PMI Daerah di Jawa Barat).
Disertasi ini dipromotori oleh Prof. Dr. H. Azhar Affandi S.E.,M.Sc dan Co-Promotor, Dr. H. Heru Setiawan, S.E.,M.M.
Dalam paparannya, Ruhanda memaparkan bahwa Jawa Barat sebagai provinsi dengan jumlah penduduk paling banyak di Indonesia, belum mendapatkan pelayanan yang optimal dari organisasi PMI, hal ini akan berdampak pada kepuasan publik terhadap kinerja PMI di wilayah provinsi Jawa Barat .
“Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mengkaji Budaya Organisasi, Motivasi berprestasi, Kompetensi terhadap Komitmen Afektif yang berdampak pada Kinerja Pengurus,” ulasnya.
Adapun metode penelitian yang digunakan adalah descriptive survey dan explanatory survey.
Dalam penelitian ini, yang menjadi sampel adalah pengurus PMI yang berada di wilayah provinsi Jawa Barat sebanyak 175 responden.
Metode pengumpulan data yang digunakan adalah cross sectional dan teknik pengolahan data menggunakan analisis jalur dan teknik sampling yang digunakan adalah Cluster Proportionate Random Sampling.
“Hasil penelitian menyimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang sangat signifikan dari Budaya Organisasi, Motivasi Berprestasi, dan Kompetensi terhadap Komitmen Afektif dengan besaran pengaruh sebesar 74,91 persen,” ujarnya.
“Di samping itu terdapat pengaruh yang sangat signifikan dari Komitmen Afektif terhadap Kinerja pengurus PMI daerah Jawa Barat dengan besaran pengaruh sebesar 87, 2 persen,” imbuhnya.
Hasil dari sidang ini Ruhanda dinyatakan lulus dengan IPK 3,65 dan hasil yudisium sangat memuaskan.
Ruhanda yang saat ini menjabat sebagai Wakil Rektor II sekaligus Dosen di Universitas Langlangbuana mengungkapkan bahwa ia senang dan bersyukur dapat menempuh studi S3 di Unpas.
“Senang sekali kuliah di Unpas, dosennya melayani dengan baik. Bagi saya berkuliah di Unpas adalah sebuah kebanggaan, maka dari itu saya juga mendaftarkan anak saya untuk berkuliah di Unpas,” tandasnya. (tiwi)