HEADLINE

Erick Tohir : Toilet di SPBU Harusnya Gratis

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM Menteri BUMN Erick Tohir meminta kepada direksi Pertamina, supaya semua toilet pada seluruh SPBU pertamina tidak dikenakan tarif biaya atau gratis. Baik untuk SPBU yang dikelola Pertamina maupun swasta.

“Kepada direksi Pertamina, saya mengharapkan fasilitas umum seperti ini harusnya gratis, karena kan sudah dapat (keuntungan) dari penjualan bensin, selain itu ada juga toko kelontongnya. Jadi masyarakat mestinya mendapatkan fasilitas tambahan,” kata Erick Thohir seperti dikutip PASJABAR dari akun instagram resmi @erickthohir, Selasa (23/11/2021).

Dalam akun instagram tersebut, Erick Tohir menggunggah video dirinya yang berada di halaman toilet umum  SPBU Pertamina di Kecamatan Malasan, Probolinggo, Jawa Timur. Dia berbincang dengan salah satu penjaga toilet dan mempertanyakan kenapa ada biaya menggunakan fasilitas toilet yaitu Rp2.000 sampai dengan Rp4.000 per orang.

“Ya sudah nanti ditelepon (pemilik toilet), kenapa toilet saja mesti bayar, padahal sudah bisnis bensin,” ucap Erick.

Erick pun segera menginstruksikan kepada direksi Pertamina untuk memperbaiki persoalan toilet berbayar tersebut. Menurut Erick, seharusnya toilet SPBU yang berada di bawah Pertamina harusnya gratis.

“Saya minta direksi Pertamina harus perbaiki. Dan saya minta nanti seluruh kerja sama dengan pom bensin (SPBU) swasta yang di bawah Pertamina toiletnya tidak boleh bayar, harus gratis,” tandas Erick. (ytn)

Yatti Chahyati

Recent Posts

Pelantikan Pj Wali Kota Bandung: A Koswara Siap Lanjutkan Program Kerja

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat, Bey Triadi Machmudin, telah melantik A Koswara…

8 menit ago

Pestapora 2024: Pertamina Fastron Hadirkan Edukasi Otomotif di Tengah Festival Musik

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pertamina Fastron siap memeriahkan festival musik Pestapora 2024, yang akan diadakan di…

47 menit ago

Harga Pangan Naik: Cabai Rawit Merah Sentuh Rp46.000 per Kg

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Harga beberapa komoditas pangan mengalami kenaikan pada Jumat (20/9/2024) pagi. Dilansir dari…

2 jam ago

Dedi Mulyadi Tekankan Pentingnya Keadilan dalam Dialog Kebhinekaan di Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Bakal calon Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, menghadiri acara Dialog Kebhinekaan di…

4 jam ago

RSUD dan Dinsos Bandung Gelar Khitanan Massal untuk 60 Anak

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dinas Sosial (Dinsos) Kota Bandung bersama dengan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD)…

4 jam ago

Keseimbangan Hubungan Antarmanusia

Oleh: Prof. Dr. H. Ali Anwar, M.Si (Ketua Bidang Agama Paguyuban Pasundan) BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Ajaran…

7 jam ago