BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Kekalahan 0-1 oleh Arema FC begitu membekas bagi skuad Persib Bandung. Hal ini juga dirasakan gelandang Dedi Kusnandar.
Sebab, alih-alih kembali memuncaki klasemen, Persib justru kalah dan turun peringkat. Saat ini, Persib turun ke posisi ketiga karena tempatnya di peringkat kedua direbut Arema.
“Kecewa, kita ada kesempatan untuk merebut puncak klasemen, tapi kita belum bisa untuk merebut puncak klasemen,” kata Dedi seusai laga.
Diakuinya, Persib memang kesulitan meladeni permainan ‘Singo Edan’. Di babak pertama, permainan didominasi Arema. Di babak kedua, berbagai upaya Persib juga tak berbuah hasil manis.
Hal itu tidak terlepas dari buruknya permainan Persib. Kreativitas tim dalam membangun serangan dan menyelesaikan peluang jauh dari harapan.
Dia pun berharap kesalahan yang ada dalam laga itu jadi pembelajaran. Persib wajib memperbaiki performa agar bisa kembali merasakan kemenangan demi kemenangan untuk memupuk asa juara.
“Ke depannya (kita harus) memperbaiki (kelemahan tim), ini untuk pengalaman saya pribadi dan teman-teman supaya lebih baik lagi. Ambil pengalaman ini, jangan terulang lagi,” jelas Dedi.
Di saat yang sama, dia juga mengajak rekan-rekannya tak patah semangat. Sebab, perjalanan di kompetisi masih panjang. Misi juara pun masih mungkin diwujudkan.
“Saya berharap ke depannya bisa lebih baik lagi, dengan kekecewaan ini (harapannya semangat pemain Persib meningkat) untuk merebut klasemen lagi,” pungkas Dedi. (ors)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…
WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…