PASOLAHRAGA

Kalah oleh Arema, Robert Alberts Soroti Karakter Bermain

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COMPelatih Persib Bandung Robert Alberts mengungkap kecewa usai timnya kalah 0-1 oleh Arema FC di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (28/11/2021). Kekalahan ini membuat Persib gagal merebut puncak klasemen yang dihuni Bhayangkara FC.

“Sangat mengecewakan ketika kita punya kesempatan untuk bisa mengambil alih posisi di klasemen, sementara kita tidak berhasil,” kata Robert seusai laga.

Ini jadi kegagalan kedua Persib kembali jadi ‘raja sementara’. Kegagalan sebelumnya adalah saat dikalahkan Persija Jakarta. Saat itu, Persib juga gagal ke puncak klasemen.

“Ini adalah peluang kedua yang kita miliki karena sebelumnya kita sempat kemarin gagal (saat melawan Persija),” ungkapnya.

Dia mengaku sudah berusaha agar timnya tampil maksimal dan meraup kemenangan. Namun, hal itu urung tercapai. Penyebab utamanya adalah tim tidak memperlihatkan karakter kuat untuk memenangkan laga dan jadi pemuncak klasemen.

“Sekarang kita mencoba lagi (ke puncak klasemen), tapi ternyata tidak cukup kuat ketika karakter setiap pemain di dalam tim tidak menunjukkan hal itu,” sesal Robert.

Ke depan, permainan Persib pun harus dibenahi. Persib harus tampil lebih baik dalam laga-laga ke depan. Sehingga, kemenangan demi kemenangan bisa dicapai agar misi juara bisa diwujudkan.

“Kita harus belajar (dari kekalahan ini) karena kita juga harus mempersiapkan diri untuk berhasil di pertandingan berikutnya,” tandas Robert. (ors)

Yatti Chahyati

Recent Posts

372 Mahasiswa Magister dan Doktor Pascasarjana Unpas Ikuti Matrikulasi

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Sebanyak 372 mahasiswa program Doktor dan Magister Pascasarjana Universitas Pasundan (Unpas) mengikuti…

9 menit ago

Persib Diguncang Kabar Pemain Intimidasi Bobotoh

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Kabar tak sedap datang dari Persib Bandung. Beredar kabar pemain Persib ada…

59 menit ago

Harga Pangan Bervariasi: Ayam dan Cabai Turun, Bawang Melonjak

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pada Sabtu (21/9/2024) pagi, harga beberapa komoditas pangan seperti daging ayam ras,…

2 jam ago

Korban Gempa di Cibereum Mulai Mengeluh Penyakit Pasca Bencana

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Sejumlah warga korban gempa bumi di Desa Cibereum, Kecamatan Kertasari, mulai mengeluhkan…

3 jam ago

Ribuan Warga Masih Bertahan di Pengungsian Gempa Kertasari, Butuh Makanan dan Selimut

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Empat hari setelah gempa bumi mengguncang Kertasari, ribuan warga masih bertahan di…

4 jam ago

Ternyata Makassar hingga Sumedang Tercatat Paling Panas di Asia Tenggara!

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Analisis terbaru dari Climate Central mengungkapkan bahwa empat kota di Indonesia, yaitu…

5 jam ago