HEADLINE

Kasus HIV Jabar Capai 51.553 orang, KPA Terus Lakukan Ini

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Provinsi Jawa Barat (Jabar) mencatat hingga Juni 2021, penemuan kasus HIV mencapai 51.553 orang atau 80 % dari estimasi nasional. Capaian ini menurut KPA Provinsi Jawa Barat, lebih tinggi dari indikator input rencana aksi nasional (RAN) 2020-2024 pada tahun 2021 sebesar 69%.

Sehingga hal ini menunjukkan, fenomena gunung es dari kasus HIV telah terbongkar.  Untuk saat ini, Jabar telah memasuki tahap pengendalian dari proses penanggulangan HIV. Sementara untuk kasus orang dengan HIV (ODHV) yang putus obat, hingga November 2021 sebanyak 2.080 orang.

Untuk kasus AIDS, hingga Juni 2021 ditemukan sebanyak 11.722 orang, meningkat sebanyak 8% dari jumlah kasus AIDS di tahun 2019.

Dalam penemuan kasus ini, pihak KPA Provinsi Jawa Barat  berkoordinasi dengan KPA kabupaten dan kota, antar jejaring LSM, komunitas, lintas sektor terkait, serta layanan dinas kesehatan di 27 kabupaten kota. Kendati di tengah keterbatasan mobilitas, akses pada layanan, dan pembiayaan akibat pandemi COVID-19. Pihaknya tetap memberikan pelayanan penjangkauan, tes, dan pengobatan kepada ODHIV.

KPA Provinsi Jawa Barat mendapatkan dana hibah  dari Pemerintah Provinsi Jabar, untuk menjalankan fungsi koordinasi, fasilitasi, dan advokasi. Dalam mendorong tercapainya target indikator pemerintah, yakni menurunkan angka insidensi HIV sebesar 0,18. Peningkatan angka ODHIV, yang mendapatkan pengobatan Anti Retroviral (ARV) (on art) sebesar 60%. (ytn)

Yatti Chahyati

Recent Posts

Tertib di Perlintasan Kereta, Belasan Pengendara Jalan Laswi Ditindak

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Belasan pengendara yang melintasi perlintasan kereta api di Jalan Laswi, Kota Bandung,…

37 menit ago

Baznas Distribusikan 2.500 Paket Makanan untuk Korban Gempa Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI setiap hari mendistribusikan sebanyak 2.500 paket…

2 jam ago

Prof Didi Turmudzi Tegaskan Paguyuban Pasundan Organisasi Heterogen ke Cagub PKS

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Ketua Umum Pengurus Besar (PB) Paguyuban Pasundan, Prof. Dr.H.M. Didi Turmudzi,M.Si, menegaskan…

2 jam ago

Unpas Berkomitmen Tingkatkan Pendidikan Inklusif Bagi Mahasiswa Disabilitas

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Wakil Rektor Bidang Pembelajaran dan Kemahasiswaan Universitas Pasundan (Unpas), Prof. Dr. Cartono,…

3 jam ago

Harga Pangan Naik, Bawang Putih Tembus Rp42.400 per Kilogram

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pada Senin (23/9/2024) pagi, harga beberapa komoditas pangan seperti bawang putih bonggol,…

4 jam ago

Khoirul Anam Resmi Pimpin KPU Kota Bandung, Proses Pilwalkot Tetap Berjalan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung Wenti Frihadianti resmi digantikan oleh…

5 jam ago