HEADLINE

David da Silva Dikontrak Persib Dua Tahun

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM Persib Bandung mengikat David da Silva dengan durasi kontrak cukup panjang. Sang pemain sepakat diikat selama dua tahun.

“PT PERSIB Bandung Bermartabat dengan ini mengumumkan telah menjalin kerjasama dengan David da Silva. Penyerang berkebangsaan Brasil itu sepakat untuk membela Pangeran Biru dengan durasi kontrak dua tahun,” kata Persib dalam rilis resminya, Senin (13/12/2021).

Perekrutan David sendiri, adalah jawaban dari hasil evaluasi tim selama mengarungi putaran pertama Liga 1 2021/2022 yang terbagi dalam tiga seri. Persib butuh striker baru agar tampil lebih ganas di putaran kedua mendatang.

“Perubahan di lini depan ini, merupakan bagian dari evaluasi tim pelatih dengan melihat performa tim di putaran pertama Liga 1 2021/2022. Evaluasi keseluruhan akan terus dilakukan untuk meningkatkan performa di putaran dua nanti,” jelas Persib.

Persib sendiri mengakhiri kerja sama dengan Geoffrey Castillion. Sebab, sang pemain tampil kurang impresif bersama Persib musim ini. Dia hanya mengemas tiga gol dan satu assist. Pemain berdarah Belanda itu, bahkan banyak melewatkan pertandingan karena alasan kebugaran.

Persib memutuskan tak memperpanjang masa bakti Castillion. Sebagai gantinya, David da Silva didatangkan dengan harapan membuat lini serang Persib lebih garang. Meski keputusan ini menyakitkan, perpisahan dengan Castillion dilakukan baik-baik.

“Perekrutan David memang untuk menggantikan posisi yang ditinggalkan Geoffrey Castillion. Striker berkebangsaan Belanda itu, telah berpisah dengan Persib dan tidak memperpanjang kontrak yang berakhir pengujung tahun ini,” ujar Persib.

Sementara itu, selama memperkuat Persib, Geoffrey turun dalam 16 laga dengan total menit bermain 765 menit. Ia mengemas lima gol dengan rincian dua gol di di Liga 1 2020 dan tiga gol di Liga 1 2021/2022.

“Mewakili segenap keluarga besar PERSIB, kami mengucapkan terima kasih kepada Geoffrey Castillion atas kerjasama dan kontribusinya yang ditunjukkan hingga akhir masa kontraknya ini. Semoga kesuksesan selalu menyertai Geoffrey di manapun ia berada,” pungkas Persib. (ors)

Yatti Chahyati

Recent Posts

Akhirnya Senat Akademik Tetapkan 3 Calon Rektor ITB

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Senat Akademik Institut Teknologi Bandung (SA ITB) menetapkan 3 Calon Rektor ITB…

4 jam ago

Penculikan Anak di Bandung Terekam Kamera CCTV

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Penculikan anak di Kota Bandung, Kamis (21/11/2024) terekam kamera CCTV. Penculikan anak…

5 jam ago

David da Silva Absen Karena Sakit Terkena Virus

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Striker PERSIB asal Brasil, David Da Silva absen karena terkena virus. Hal…

6 jam ago

Perkuat Bisnis, bank bjb Kini Jadi  BPD Pertama Penyimpan Dana Margin di Indonesia

JAKARTA, WWW.PASJABAR.COM -- Untuk memperkuat bisnis, bank bjb menjalin berbagai sinergi strategis demi memberikan manfaat…

7 jam ago

Sustainability Bond bank bjb Oversubscribed Hingga 4,66 Kali

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…

1 hari ago

Sengit! Persib Kandaskan Borneo FC Lewat Gol Ciro Alves

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…

1 hari ago