BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM– Gerakan Mahasiswa (GEMA) Pasundan menggelar kegiatan Pasundan Berempati “Peduli erupsi Gunung Semeru” mulai tanggal 8-13 Desember 2021.
Kegiatan ini adalah penggalangan dana untuk korban aktifitas gunung semeru dilaksanakan, dimana hasil donasi ini akan dikirimkan langsung ke Kabupaten Lumajang.
Sekretaris Jendral GEMA Pasundan Gumelar Rachmatullah mengungkapkan bahwa sasaran peserta aksi ini adalah pelajar dan mahasiswa pasundan serta elemen masyarakat dan para dermawan pasundan.
“Penggalangan dana ini dilakukan untuk meningkatkan empati serta mengajak pelajar dan mahasiswa pasundan peduli sesama,” ujarnya kepada PASJABAR, Sabtu (18/12/2021).
Gumelar pun bersyukur dalam beberapa hari pengumpulan antusiasme dari mahasiswa,pelajar maupun donatur sangat tinggi.
“Selain karena membantu korban bencana aktifitas gunung semeru. Menumbuhkan empati pelajar dan mahasiswa merupakan hal yang penting untuk bekal sebagai penerus bangsa indonesia. menumbuhkan kesadaran serta kepekaan sosial pelajar dan mahasiswa diharap dapat membentuk generasi bangsa indonesia yang sejahtera, tentram, adil, dan makmur. Itulah mengapa kegiatan sosial membantu sesama perlu terus diupayakan untuk dilakukan,” tandasnya.
Gumelar pun berharap kegiatan ini dapat memantik aktifitas sosial bagi pelajar dan mahasiswa pasundan agar lebih peka terhadap kondisi masyarakat, khususnya masyarakat sekitar.
“Konsistensi Gema Pasundan dalam aktifitas sosial akan terus ditingkatkan guna menggapai dan mewujudkan sila ke lima yaitu keadilan sosial bagi seluruh rakyat indonesia,” pungkasnya. (tiwi)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Lanud Husein Sastranegara menerima kunjungan Tim Dinas Potensi Dirgantara (Dispotdirga) Koopsudnas yang…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Akibat tanggul sungai jebol, sejumlah rumah warga rusak dihantam derasnya air,…
WWW.PASJABAR.COM -- Sang preman Timnas Indonesia, Justin Hubner kembali sukses tampil memukau di laga Indonesia…
WWW.PASJABAR.COM -- Pelatih timnas Bahrain, Dragan Talajic, menangis usai laga melawan Australia dalam laga Kualifikasi…
WWW.PASJABAR.COM -- Ada momen menarik di laga Indonesia Vs Arab Saudi semalam, Selasa (19/11/2024). Pasalnya,…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung akan menjamu Borneo FC pada pekan ke-11 Liga 1 2024/2025…