BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati meresmikan Creative Hub dan Co Working Space Dhanadyaksa Dipati Ukur, yang berada di Jalan Dipati Ukur Kota Bandung, Jumat (17/12/2021).
Gedung bisa digunakan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) dan para pelaku industri kreatif, untuk saling berkolaborasi mengembangkan usaha dan kreativitas.
Mengutip laman kemenkeu, gedung tersebut salah satu aset kelolaan Lembaga Manajemen Aset Negara (LMAN). Pengelolaan gedung ini dilakukan LMAN dengan PT Global Sinergi Kreasindo (Co & Co) sebagai mitra optimalisasi aset Dhanadyaksa Dipati Ukur.
“Kita bisa menciptakan suatu space bersama-sama dengan utilisasi asetnya, sungguh luar biasa. Ini menggambarkan betapa sangat resilient LMAN maupun Co & Co, yang terus berpikir bagaimana kita bisa mewujudkan suatu kerja sama yang bagus, bahkan di tengah pandemi. Jadi value-nya itu jauh lebih besar dibandingkan dalam situasi normal,” ungkapnya.
Dalam sambutannya, ia menjelaskan bahwa memiliki aset banyak bukan sesuatu yang mudah karena ada konsekuensi untuk pemeliharaan aset. Menurut Menkeu, aset harus digunakan untuk bisa menciptakan sesuatu yang produktif.
“Di negara maju saya selalu mengatakan, asetnya yang kerja keras. Orangnya melihat asetnya kerja keras mendapatkan rate of return. Kalau di kita, orangnya kerja keras, asetnya tidur. Jadi kita harus mengubah sekarang,”imbuhnya.
Ia berharap melalui Dhanadyaksa Dipati Ukur, aset negara hadir dapat bermanfaat bagi masyarakat, mendukung gairah industri kreatif, serta menjadi wadah berkreasi bagi generasi muda.
“Kita semua berkewajiban sebagai pemerintah untuk meng-create space seperti itu bagi masyarakat, terutama para generasi muda. Let them be creative, let them inovatif dan kita menyediakan semua yang merupakan milik negara bagi mereka sehingga mereka bisa berkembang,” sambungnya. (ytn)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…
WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…