HEADLINE

Kemenag Minta Sejumlah Guru PAI Dapat Bantuan Ganda untuk Kembalikan BSU

ADVERTISEMENT

JAKARTA, WWW.PASJABAR.COM Kementerian Agama (Kemenag) meminta sejumlah guru madrasah dan Pendidikan Agama Islam (PAI) pada sekolah, untuk mengembalikan bantuan subsidi upah (BSU) yang mereka terima dari Kemenag. Hal ini didasarkan atas temuan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) untuk tahun anggaran 2020.

Keharusan mengembalikan disebabkan, mereka ternyata telah mendapat bantuan sejenis lainnya, termasuk bantuan pra kerja/BPJS Ketenagakerjaan.

“Pada prinsipnya regulasi mengatur bahwa setiap guru tidak bisa menerima bantuan sejenis, sehingga BPK meminta agar yang double dikembalikan ke kas negara,” ungkap Direktur Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Madrasah Kemenag, Muhammad Zain seperti dikutip PASJABAR dari laman kemenag, Senin (3/1/2022).

“Setiap guru penerima bantuan sudah menandatangani Surat Pernyataan Tanggung Jawab Mutlak atau SPTJM bahwa mereka bukan penerima atau belum menerima bantuan program kerja atau BSU lainnya,” sambungnya.

Verifikasi

Zain menjelaskan, pihaknya sudah sejak awal berusaha mengantisipasi dan meminimalisir potensi terjadinya guru menerima lebih satu kali bantuan (ganda). Setidaknya, ada tiga upaya yang sudah dilakukan pertama, melakukan verifikasi dan validasi data untuk memastikan para guru memang berhak menerima BSU dari Kementerian Agama.

Kedua, menyerahkan data yang telah diverifikasi dan validasi kepada BPJS Ketenagakerjaan untuk kembali dilakukan validasi data. Validasi kedua ini dilakukan untuk memastikan, agar tidak ada double data untuk penerima BSU.

“Hasil verifikasi dan validasi dari BPJPS inilah yang kemudian di-SK kan sebagai yang berhak menerima bantuan,” jelas M Zain.

Meski proses verifikasi dan validasi sudah dilakukan dua kali, lanjut Zain, pihaknya menyiapkan upaya ketiga. Upaya tersebut adalah menerbitkan SPTJM.

“Setiap penerima bantuan sudah menandatangani SPTJM di atas materai yang menyatakan bukan penerima bantuan program kerja atau BSU lainnya,” tegas M Zain.

“Jika ternyata sudah menerima, berarti akan dikembalikan. Jadi tidak double atau ganda,” sambungnya.

Zain menambahkan bahwa ada tahap lanjutan yang akan dilakukan dalam proses pengembalian ini. Pihaknya sudah menerbitkan surat ke Kanwil Kemenag Provinsi untuk melalukan proses sosialisasi dan tindak lanjut.

“Saya yakin setelah ada proses sosialisasi, para guru akan memahami dan menindaklanjuti,” pungkasnya. (ytn)

Yatni Setianingsih

Recent Posts

Al Nassr Tumbangkan Al Rayyan, jadi Kemenangan Perdana Cristiano Ronaldo di Liga Champions Asia 2024/2025,

WWW.PASJABAR.COM -- Cristiano Ronaldo mencetak gol perdananya di Liga Champions Asia 2024/2025. Tim yang digawangi…

27 menit ago

Bentrokan Geng Motor di Batujajar, Satu Orang Tewas dan Pelaku Tertangkap Saat Bersembunyi

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Keributan antar berandalan geng motor di kawasan Batujajar, Kabupaten Bandung Barat, menelan…

50 menit ago

Legenda Timnas Inggris Kebingungan dengan Pemikiran Erik ten Hag

WWW.PASJABAR.COM -- Legenda Timnas Inggris Alan Shearer kebingungan dengan pemikiran pelatih Manchester United, Erik ten…

2 jam ago

Unpas Akan Optimalkan Potensi Guru Besar untuk Bentuk SDM Unggul

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Universitas Pasundan (Unpas) akan optimalkan potensi Guru Besarnya untuk membentuk SDM unggul.…

2 jam ago

Kaesang Pangarep Dukung Paslon Arfi-Yena di Bandung, Enggan Banyak Bicara

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep, tampak tidak banyak memberikan…

3 jam ago

Cawalkot Cimahi Dikdik S. Nugraha Janji Tingkatkan Kualitas Pelayanan Kesehatan

CIMAHI, WWW.PASJABAR.COM -- Calon Wali Kota(Cawalkot) Cimahi Nomor Urut 1, Dikdik S Nugrahawan berjanji akan…

3 jam ago