HEADLINE

Jersey Teja Paku Alam Ditawar Rp10 Juta

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Solidaritas diperlihatkan para kiper yang berlaga di sepak bola Indonesia, bagi kiper Tornado FC  almarhum Taufik Ramsyah. Salah satunya diperlihatkan kiper Persib Bandung Teja Paku Alam.

Dia melelang salah satu jersey biru-hijau miliknya sejak dua hari lalu. Pengumuman dan proses lelang dilakukan melalui akun Instagram @tejapakualaam. Lelang berjalan 9-14 Januari 2022.

“Kami, Para Penjaga Gawang (Kiper) di Indonesia menjalin aksi solidaritas terhadap Alm Taufik Ramsyah (Kiper dari Tornado FC) berupa pelelangan jersey para Kiper dan seluruh hasil lelang tersebut akan dikirimkan kepada keluarga Alm Taufik di Kuansing, Riau,” tulis Teja dalam keterangan fotonya.

Lelang ini dapat diikuti siapapun. Teja membuka harga awal penawarannya di angka Rp500 ribu. Kolom komentar pun ramai oleh para pengikut akun Teja.

Bahkan, banyak yang hanya sekadar ‘memanggil’ alias me-mention para crazy rich untuk ikut dalam lelang tersebut. Sejumlah nama yang dipanggil di antaranya Doni Salmanan, Putra Siregar, komedian Sule, Baim Wong, Alshad Ahmad, hingga Hotman Paris.

Namun, sejumlah penawaran dilayangkan, mulai dari ratusan ribu hingga mencapai Rp10 juta. Salah satu penawar tertinggi adalah pemilik akun @aryadillah.

“Bismillah @karawangunitedfc Rp10.000.000. Kami turut berbela sungkawa untuk Alm. Taufik di Kuansing, Riau. Salam hangat untuk para punggawa dan suporter @tornadofcpekanbaru dan inisiator penggalangan dana ini @tejapakualaam. Semangat terus untuk para Atlit yg mendedikasikan diri nya untuk persepakbolaan INDONESIA. MERDEKA!!” tulis @aryadillah.

Penawaran cukup tinggi juga dilayangkan akun @pkpkstore. Pemilik akun ini mengajukan penawaran Rp5 juta. Namun, proses lelang masih bergulir. Perang harga masih bisa terjadi dalam beberapa hari ke depan hingga hasil lelang diumumkan.

Teja mengatakan, lelang jersey itu adalah bagian dari program Asosiasi Pesepakbola Profesional Indonesia (APPI). Lewat lelang ini, para pesepak bola Indonesia ingin menunjukkan kepedulian.

Nominal lebih tinggi

Soal penawaran untuk jersey-nya, Teja berharap bisa mendapatkan nominal lebih tinggi. Sebab, hasil lelang seluruhnya akan diserakan bagi keluarga almarhum Taufik Ramsyah.

“Masih menunggu kan sampai tanggal 14 (Januari). Mudah-mudahan ada tambah (penawaran) yang lebih besar lagi,” harap Teja, Selasa (11/1/2022).

Sepert diketahui, almarhum Taufik Ramsyah meninggal dunia saat bermain bersama timnya di kompetisi Liga 3 beberapa waktu lalu. Meninggalnya Taufik, menambah deretan kelam pesepak bola Indonesia yang meregang nyawa akibat permainan di lapangan. (ors)

 

Yatni Setianingsih

Recent Posts

Kalahkan Jakarta, Jawa Barat Kumpulkan 538 Medali di PON XXI Aceh – Sumut

WWW.PASJABAR.COM -- Jawa Barat resmi menyabet status sebagai juara umum di Pekan Olahraga Nasional (PON)…

4 jam ago

Mapag Hujan: Aksi Bersih Sungai Menyambut Musim Hujan di Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pemerintah Kota Bandung mengadakan kegiatan Mapag Hujan (Maraton Bebersih Walungan dan Susukan)…

5 jam ago

Jangan Sembarang Gula! Ini Jenis Gula yang Baik untuk Penderita Diabetes

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dokter spesialis gizi klinik dari Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr.…

6 jam ago

Landak Jawa Ditemukan Berkeliaran di Jalan Padjadjaran Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Seekor Landak Jawa ditemukan berkeliaran di kawasan Jalan Pajadjaran Kota Bandung. Hewan…

7 jam ago

Puluhan Pengungsi Gempa di Kertasari Mengeluh Sakit, Tim Medis Dikerahkan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Akibat cuaca dingin, puluhan pengungsi di tenda pengungsian gempa Kertasari mengeluh sakit.…

7 jam ago

Dedi Mulyadi Ajak Paguyuban Pasundan Lakukan Ini di Jabar

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Politikus yang juga Calon Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, mengajak Paguyuban Pasundan…

7 jam ago