BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Persib Bandung bersiap tampil melawan Borneo FC, dalam lanjutan Liga 1 2021/2022 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Selasa (18/1/2022). Misi bangkit dari rasa sakit jadi tujuan di laga ini.
Itu karena Persib masih dirundung duka usai kalah 0-1 oleh Bali United dalam laga terakhirnya. Sehingga, Persib wajib bangkit dan meraih kemenangan agar bisa kembali ke puncak klasemen.
“Kita mencoba fokus kembali setelah melawan Bali United karena hasilnya tidak bagus,” ujar pelatih Robert Alberts, Senin (17/1/2022).
Usai dikalahkan Bali United, tim pelatih sudah melakukan evaluasi. Kekurangan yang ada dibenahi, kelebihan yang ada pun berusaha ditingkatkan.
Kini, hasil evaluasi tinggal dibuktikan di lapangan. Menurut Robert, Persib harus benar-benar bangkit dari berbagai aspek saat melawan Borneo FC.
“Kita harus bangkit secara mental, performa tim dalam permainan, dan kita mencoba kembali untuk mendapatkan hasil yang sebelumnya tidak bisa kita raih,” jelasnya.
Kemenangan sendiri sangat ingin didapatkan. Sebab, kemenangan akan membuka peluang Persib kembali naik peringkat. Bahkan, tidak menutup kemungkinan puncak klasemen sementara kembali direbut.
“Di pertandingan selanjutnya (melawan Borneo FC) kita ingin melanjutkan ada di trek yang kita cita-citakan untuk menjadi juara. Oleh karena itu, coba mencoba bangkit dari pertandingan kemarin,” tandas Robert. (ors)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…
WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…