PASBISNIS

Bank Bjb Luncurkan Bjb MESRAkan Bali

ADVERTISEMENT

DENPASAR, WWW.PASJABAR.COM Bank Bjb meluncurkan Bjb MESRAkan Bali, program ini merupakan perluasan kredit mesra yang telah berlangsung di Jabar sejak 2018. Kredit mesra telah dinikmati masyarakat menengah ke bawah dengan produktif secara ekonomi melalui dana pinjaman bunga 0 persen, tanpa agunan, dan bebas biaya provisi.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil beserta Wakil Gubernur Provinsi Bali Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati menghadiri langsung peluncuran program ini di samping Pura Melanting, Pasar Badung Dangin Puri Kangin, Kota Denpasar, Bali, Selasa (18/1/2022).

Untuk mengikuti program ini, masyarakat cukup datang secara berkelompok ke tempat – tempat ibadah terdekat untuk mengakses pembiayaan. Jika di Jabar kebanyakan dilakukan di masjid dan gereja, di Bali kebanyakan dilakukan di Pura.

“Ini adalah inovasi kepada masyarakat menengah bawah menggabungkan sila pertama ketuhanan yang maha esa dengan sila kelima keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia,” kata Kang Emil sapaan akrab Ridwan Kamil.

Peluncuran program Bjb MESRAkan Bali juga dengan pemberian kredit, kepada perwakilan umat Hindu sebanyak tujuh orang. Hal itu diperuntukkan untuk membantu memulihkan perekonomian masyarakat Bali yang terdampak akibat pandemi COVID-19

“Jadi kalau satunya repot, kita kasih dananya ke berlima orang, bersepuluh orang. Jika salah satu masalah teman-temannya itu nanti membantu dan hasilnya luar biasa, sudah puluhan miliar kita gelontorkan kepada masyarakat kurang mampu di rumah-rumah ibadah masing-masing,” sambungnya.

Bank Bjb cabang Bali

Ia berharap peningkatan performa Bank Bjb cabang Bali, bisa sejalan dengan menghadirkan kebermanfaatan bagi masyarakat setempat. Salah satunya lewat kerjasama dua budaya ini melaui program Bjb MESRAkan Bali.

“Bank Bjb punya cabang di Bali dan performanya sangat baik menandakan sudah diterima oleh masyarakat Bali di sini. Tentunya ini hadir juga maju berkat dukungan Pemerintah Provinsi Bali diwakili Pak Wakil Gubernur yang selalu mendukung kerja sama antara dua budaya ini. Dalam sejarah pun sebenarnya kita satu budaya, sejarah dulunya. Sehingga dulunya bersaudara di masa depan juga bersaudara,” tandasnya.

Wakil Gubernur Provinsi Bali Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati menilai, program Bjb MESRAkan Bali bisa menjadi alternatif bagi masyarakatnya dalam membangkitkan perekonomian.

“Program (pinjaman ini) menarik sekali sebagai alternatif baru bagi masyarakat kami di Bali. Jadi ini diharapkan dapat membantu,” ucapnya. (ytn)

 

 

 

Yatni Setianingsih

Recent Posts

Timnas Indonesia U-20 Kandaskan Timor Leste dengan Skor 3-1

WWW.PASJABAR.COM -- Timnas Indonesia U-20 mengandaskan Timor Leste U-20 dengan skor 3-1 pada laga kedua…

4 jam ago

Yaman akan Menjadi Ancaman Bagi Timnas Indonesia, setelah Gilas Maladewa 3-0

WWW.PASJABAR.COM -- Dua gol dicetak pemain Yaman di laga Yaman U20 vs Maladewa U20 di…

5 jam ago

Media Gathering PTDI & Kemhan RI: Sinergi Membangun Narasi Kemajuan Dirgantara

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Dengan mengusung tema “Sinergi Membangun Narasi Kemajuan Dirgantara”, PT Dirgantara Indonesia (PTDI)…

5 jam ago

Equinox Melintasi Indonesia, BMKG: Sinar Matahari Terasa Lebih Terik

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyampaikan bahwa Indonesia akan mengalami pengaruh…

7 jam ago

Marc Marquez Siap Bangkit di MotoGP Mandalika, Targetkan Posisi Lima Besar

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Juara dunia delapan kali, Marc Marquez, menyatakan antusiasmenya untuk menghadapi persaingan di…

8 jam ago

Kesan Tyronne del Pino Main di Laga Persib Vs Persija

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Tyronne del Pino mengungkap kesannya pertama kali main di laga Persib Bandung…

9 jam ago