BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Persib Bandung menang 1-0 atas Borneo FC dalam laga terakhirnya di Liga 1 2021/2022. Kemenangan ini membuat Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Umuh Muchtar merasa lega.
Sebab, dia takut disalahkan jika Persib kembali kalah dari Borneo FC. Itu karena Persib kalah di laga sebelumnya kontra Bali United.
Yang membuatnya khawatir disalahkan adalah karena dia mendampingi tim, termasuk saat Persib menghadapi Borneo FC. Sebab, saat tim kalah dan dia bersama tim, Umuh kerap jadi sasaran kekesalan Bobotoh.
Dia kerap dituding sebagai penyebab kekalahan tim. Bahkan, saat tim dalam kondisi terpuruk, nama Umuh selalu dikait-kaitkan dan jadi kambing hitam. Sehingga, saat Persib melawan Borneo FC, dia sangat khawatir menuai kekalahan lagi.
Namun, kekhawatiran itu akhirnya tak terjadi. Sebab, Persib sukses mengalahkan Borneo FC. Meski tampil dengan permainan tak meyakinkan, tiga poin akhirnya tetap bisa diraih dengan susah payah.
“Saya bersyukur, kalau sampai kalah, karena saya ada di sini, saya juga ada rasa malu. Mungkin orang mencemoohkan (karena) ‘ada Umuh, ada Umuh, kalah’, gitu kan. Alhamdulillah ya, walaupun memang tidak begitu seru, lawan kita pun juga, tapi Alhamdulillah kita dapat tiga poin,” kata Umuh, Kamis (20/1/2022).
Meski begitu, dia belum benar-benar lega. Sebab, kekalahan masih bisa diderita Persib dalam laga-laga ke depan. Oleh karena itu, dia berharap Persib bisa terus memperbaiki permainan dan makin getol meraih kemenangan.
Dia pun mempercayakan sepenuhnya tim kepada pelatih Robert Alberts. Dia berharap, sang juru taktik mampu mengubah Persib jadi lebih baik dan bisa mewujudkan ambisi juara.
“Ini masih banyak yang harus diperbaiki. Kita percayakan saja sama pelatih, apa yang sekarang kita berjalan, mudah-mudahan akan lebih baik dan tujuan kita untuk jadi juara mudah-mudahan terwujud,” ungkap Umuh. (ors)