HEADLINE

Bangkitkan Karakter Konservasionis Mangrove, Komunitas OYG Unpad Gelar Ini

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM Dalam mendorong generasi muda, khususnya di kawasan pesisir pantai memiliki karakter konservasionis, Komunitas Ocean Young Guards (OYG) dari Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Unpad berkolaborasi dengan Forum Anak Kabupaten Cirebon. Menggelar kegiatan “Ocean Young Guards” di kawasan pesisir Pantai Mundu, Kabupaten Cirebon 18 – 19 Januari 2022.

Di Pantai Mundu sendiri, tutupan hutan mangrove mengalami penurunan jumlah dan kualitas, akibat pemanfaatan kayu mangrove, pembukaan tambak, hingga pencemarah sampah. Padahal, kawasan ini memiliki nilai strategis bagi sektor perikanan dan kelautan di Cirebon.

Ada tiga agenda utama dari kegiatan OYG di pantai Mundu, yaitu “Perangi Jejak Karbon (Pajak)”, “Jaga Laut dari Sampah (Jalapah)”, dan “My Own Mangrove”. Kegiatan diikuti para siswa SDN 3 Mundu Pesisir.

“Ketiga agenda tersebut di dalamnya berisikan pengenalan dan pemahaman ketiga ekosistem laut dan pesisir (mangrove, lamun, dan terumbu karang) beserta permasalahannya serta pelaksanaan bersih pantai, pembuatan ecobrick, dan persemaian mangrove,” kata salah satu panitia OYG Fajar A. seperti dikutip PASJABAR dari laman unpad, Senin (24/1/2022).

Para siswa juga dibacakan buku edukasi ilustrasi berjudul “Si Bakau” yang diterbitkan sendiri oleh komunitas OYG. Edukasi dari buku yang telah mendapatkan ISBN ini dikemas dengan metode fiktif. Namun di dalamnya tersirat pengetahuan mengenai manfaat ekosistem mangrove beserta ancaman dan cara pelestariannya.

Komunitas OYG digagas oleh dua mahasiswa FPIK Unpad, yaitu Aidin Fitrah Bachtiar dan Rahmatryani Aprilia. Ide OYG berhasil memenangkan kompetisi proposal proyek sosial, bidang lingkungan ICN Conference 2021 di Universitas Prasetya Mulya pada 2021 lalu. (*/ytn)

Yatni Setianingsih

Recent Posts

Sengit! Persib Kandaskan Borneo FC Lewat Gol Ciro Alves

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…

45 menit ago

Cucun Syamsurijal Laporkan Anggota DPRD Kab. Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…

55 menit ago

Cucun Syamsurijal: Pilkada Ibarat Sepak Bola

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…

2 jam ago

Peluang Emil Audero di Timnas Indonesia Kata Erick Thohir

WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…

3 jam ago

Insting Shin Tae-yong Terbukti di Laga Kontra Arab

WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…

4 jam ago

Dayeuhkolot & Bojongsoang Banjir, PR Serius Untuk Semua

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Banjir kembali melanda Dayeuhkolot dan Bojongsoang meski sudah dibangun berbagai infrastruktur…

5 jam ago