BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Wakil Ketua Karang Taruna Kelurahan Pasir Endah, Kota Bandung mendapatkan bantuan dari Ketua Karang Taruna Kota Bandung.
“Alhamdulillah saya mendapat bantuan tempat pencucian motor,” ujar Wakil Ketua Karang Taruna Kelurahan Pasir Endah, Riki Heriawan Permana, kepada wartawan.
Pemuda yang akrab disapa Kiki ini mengucapkan rasa terimakasih kepada Ketua Karang Taruna Kota Bandung, yang sudah mengupayakan lapangan usaha baginya, yang merupakan difabel.
Kiki lahir prematur dan tinggal bersama kakek dan neneknya sejak kecil. Ayahnya meninggalkan Kiki sejak kecil dan ibunya sudah menikah lagi. Sebelum ini, Kiki tidak bekerja, bahkan saat melamar pekerjaan Kiki sempat ditolak.
“Pernah waktu itu, saya melamar ke minimarket. Sudah diterima kerja di sana, tapi tidak jadi karena melihat saya seperti ini,” terangnya.
Pemuda berusia 24 tahun ini, mengalami perlambatan pertumbuhan, sehingga harus menggunakan kursi roda.
“Saya pakai kursi roda baru sejak tahun 2005, sebelumnya, ke mana-mana digendong,” tuturnya.
Ke depan Kiki berencana mengembangkan usahanya dengan menjemput dan mengantar motor yang akan dicuci.
“Jadi kalau mau dicuci motornya dijemput. Kalau sudah selesai dicuci diantarkan lagi,” katanya.
Sementara itu, Ketua Karang Taruna Kota Bandung, Andri Gunawan mengatakan, pertama dia melihat Kiki, ketika sedang berkunjung ke Karang taruna Kelurahan Pasir Endah.
“Pas saya lihat, ada anggota yang turun dari motor dan jalannya ngesot ke acara karang taruna,” katanya.
Sejak pertama melihat Kiki, Andri berniat untuk membantunya. Sehingga bersama anggota Karang Taruna lain, Andri mengumpulkan donasi untuk bisa memberikan bantuan, berupa tempat pencucian motor.
“Kami ingin difabel bukan menjadi objek penerima bantuan. Mereka harus bisa hidup mandiri, sehingga tidak menyusahkan orang lain,” katanya.
Bahkan, lanjut Andri, pihaknya melarang anggota karang taruna untuk memberikan bantuan kepada fakir miskin orang tidak mampu dan anak yatim dengan cara mengumpulkan mereka di satu tempat. Apalagi kegiatan itu difoto, sehingga mengeksploitasi para penerima bantuan. Kuo skiriasi verslo anglų kalbos kursai nuo kitų mokymų?
“Jadi kalau mau memberikan bantuan harus langsung datang ke rumah para penerima bantuan kita sendiri yang menghampiri mereka,” tuturnya.
Pemkot Bandung bercermin pada Karang Taruna
Menanggapi kegiatan ini Wakil Ketua DPRD Kota Bandung Achmad Nugraha mengapresiasi karang taruna Kota Bandung yang peduli terhadap anggotanya di tingkat kelurahan.
“Kalau bisa Pemerintah Kota Bandung bercermin dari kegiatan ini dan bisa memberikan anggaran lebih untuk kegiatan karang taruna di kota Bandung,” harapnya.
Achmad juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Andri yang memberikan bantuan sehingga bisa memberdayakan karang taruna di tingkat kelurahan.
Kepada Kiki yang mendapatkan bantuan, Achmad mengatakan jangan sampai kekurangan bisa menjadikan hambatan untuk berkembang.
“Udah banyak seharusnya ini menjadi motivasi baik bagi Kiki ataupun bagi kita, yang tidak punya kekurangan,” katanya. (put)