PASOLAHRAGA

Duel Persib vs Bhayangkara FC Bakal Ditunda Lagi?

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COMDuel Persib Bandung vs Bhayangkara FC berpotensi kembali ditunda. Sebab, sejauh ini belum ada kepastian laga itu digelar sesuai jadwal, yaitu di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Minggu (6/2/2022).

Ini terlihat dari sesi konferensi pers H-1 jelang laga pada Sabtu (5/2/2022). Persib hanya diwakili satu orang dalam sesi konferensi pers ini, yaitu Beckham Putra.

Padahal, sesuai regulasi, harusnya pelatih kepala hadir. Jika ada halangan, kehadiran pelatih bisa diwakilkan. Kondisi ini terulang lagi. Jika jelang melawan PSM Makassar sesi konferensi pers Robert Alberts diwakili Yaya Sunarya sebagai pelatih fisik dan interpreter, kali ini justru tak ada tim pelatih yang hadir.

Belum diketahui alasan tidak adanya tim pelatih dalam konferensi pers ini. Namun, diduga hal ini karena hantaman badai COVID-19 yang melanda Persib. Sejauh ini, ada 17 pemain dinyatakan positif.

Dua di antaranya sudah dinyatakan negatif dan bergabung dengan tim, yakni David da Silva dan Bruno Cantanhede. Dua pemain lain juga sudah negatif, tapi harus dites ulang sesuai aturan. Sementara para pemain lain juga akan dites hari ini sesuai regulasi Liga 1.

Akan tetapi, hasilnya baru akan keluar di hari H jelang laga Persib vs Bhayangkara FC. Sehingga, saat ini laga itu digelar atau tidak masih 50:50. Kepastiannya baru akan didapatkan besok.

Meski begitu, Beckham mengatakan para pemain siap jika laga kontra Bhayangkara FC harus tetap digelar. Sebab, tim sudah melakukan persiapan.

“Pastinya sih kesiapannya dengan menyiapkan mental, fisik, dan taktikal juga,” kata Beckham.

Pemilik nomor punggung 7 itu pun memandang laga kontra Bhayangkara FC bukan laga biasa. Sebab, pertarungan ini akan membuka jalan Persib memelihara asa juara.

Itu karena Persib saat ini terdampar di posisi kelima klasemen sementara dengan raihan 43 poin. Sedangkan puncak klasemen ditempati Arema FC dengan koleksi 47 poin.

“Besok pertandingan penting. Kalau menang, kita dapat memangkas jarak dengan pemuncak klasemen,” ungkap Beckham. (ors)

Yatti Chahyati

Recent Posts

Piala AFF 2024 Tidak Diperkuat Pemain Senior Liga 1

WWW.PASJABAR.COM -- Manajer Timnas Indonesia Sumardji mengungkap alasan tidak ada pemain senior dari Liga 1…

7 jam ago

Bey Machmudin: Delapan Kecamatan di Kabupaten Bandung Terendam Banjir

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin menyatakan banjir akibat hujan dengan…

7 jam ago

Line Up Mengerikan Timnas Indonesia di Piala ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024

WWW.PASJABAR.COM -- Shin Tae-yong memanggil 33 nama untuk menjalani pemusatan latihan di Bali, sebelum ambil…

8 jam ago

Habib Luthfi Beri Pesan untuk Calon Pemimpin Daerah

CIMAHI, WWW.PASJABAR.COM -- Habib Luthfi Bin Yahya memberikan pesan menyejukan menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)…

9 jam ago

Herman Suryatman Sampaikan Apresiasi Mendalam kepada Para Guru

KOTA BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Herman Suryatman menyampaikan penghormatan dan apresiasi…

9 jam ago

Bio Farma dan Gates Foundation Berkolaborasi

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Bio Farma, induk holding BUMN Farmasi Bio Farma Group, pada tanggal 25…

10 jam ago