PASOLAHRAGA

Duel Persib vs Bhayangkara FC Bakal Ditunda Lagi?

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COMDuel Persib Bandung vs Bhayangkara FC berpotensi kembali ditunda. Sebab, sejauh ini belum ada kepastian laga itu digelar sesuai jadwal, yaitu di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Minggu (6/2/2022).

Ini terlihat dari sesi konferensi pers H-1 jelang laga pada Sabtu (5/2/2022). Persib hanya diwakili satu orang dalam sesi konferensi pers ini, yaitu Beckham Putra.

Padahal, sesuai regulasi, harusnya pelatih kepala hadir. Jika ada halangan, kehadiran pelatih bisa diwakilkan. Kondisi ini terulang lagi. Jika jelang melawan PSM Makassar sesi konferensi pers Robert Alberts diwakili Yaya Sunarya sebagai pelatih fisik dan interpreter, kali ini justru tak ada tim pelatih yang hadir.

Belum diketahui alasan tidak adanya tim pelatih dalam konferensi pers ini. Namun, diduga hal ini karena hantaman badai COVID-19 yang melanda Persib. Sejauh ini, ada 17 pemain dinyatakan positif.

Dua di antaranya sudah dinyatakan negatif dan bergabung dengan tim, yakni David da Silva dan Bruno Cantanhede. Dua pemain lain juga sudah negatif, tapi harus dites ulang sesuai aturan. Sementara para pemain lain juga akan dites hari ini sesuai regulasi Liga 1.

Akan tetapi, hasilnya baru akan keluar di hari H jelang laga Persib vs Bhayangkara FC. Sehingga, saat ini laga itu digelar atau tidak masih 50:50. Kepastiannya baru akan didapatkan besok.

Meski begitu, Beckham mengatakan para pemain siap jika laga kontra Bhayangkara FC harus tetap digelar. Sebab, tim sudah melakukan persiapan.

“Pastinya sih kesiapannya dengan menyiapkan mental, fisik, dan taktikal juga,” kata Beckham.

Pemilik nomor punggung 7 itu pun memandang laga kontra Bhayangkara FC bukan laga biasa. Sebab, pertarungan ini akan membuka jalan Persib memelihara asa juara.

Itu karena Persib saat ini terdampar di posisi kelima klasemen sementara dengan raihan 43 poin. Sedangkan puncak klasemen ditempati Arema FC dengan koleksi 47 poin.

“Besok pertandingan penting. Kalau menang, kita dapat memangkas jarak dengan pemuncak klasemen,” ungkap Beckham. (ors)

Yatti Chahyati

Recent Posts

Kemensos Hadirkan Sekolah Darurat untuk Siswa Penyintas Gempa di Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Kementerian Sosial (Kemensos) telah mendirikan sekolah darurat di delapan lokasi untuk memenuhi…

28 menit ago

Butuh Perpanjang SIM? Berikut Jadwal SIM Keliling di Kabupaten Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Jadwal layanan Mobil Surat Izin Mengemudi atau SIM Keliling di Kabupaten Bandung…

1 jam ago

Citarum Harum: Kualitas Air Jatiluhur Membaik, Wisata Meningkat

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Perbaikan kualitas air di Bendungan Jatiluhur, yang dilakukan oleh Sektor 14 Satgas…

2 jam ago

Memahami Naturalisasi Pemain Timnas Sepakbola Indonesia

Oleh: Pengamat Komunikasi Politik Unpas, Dr. H. Deden Ramdan, M.Si BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Timnas mendapatkan…

3 jam ago

Phil Handy Bakal Latih Tim Nasional Basket Indonesia

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM --   Phil Handy bakal latih tim nasional Basket Indonesia. Phil Handy yang…

10 jam ago

Kang Arfi-Teh Yena Sudah Susun Banyak Program Perlindungan dan Pemberdayaan Perempuan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandung, Arfi Rafnialdi-Yena Iskandar…

12 jam ago