BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Duel Persib Bandung vs PSIS Semarang dalam lanjutan Liga 1 2021/2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Selasa (15/2/2022), berakhir 0-0. Meski banyak peluang tercipta, tak satupun bola berhasil menggetarkan gawang.
Dalam laga ini, Persib tampil dengan kekuatan penuh setelah para pemainnya pulih dari COVID-19. Namun, hal ini tak memberi dampak signifikan. Alhasil, kemenangan yang ditargetkan urung didapatkan.
Persib pun masih tertahan di posisi keempat klasemen sementara dengan raihan 47 poin. Jarak dengan Arema FC sebagai pemuncak klasemen pun makin jauh karena ‘Singo Edan; kini memiliki 52 poin.
Kedua tim tampil hati-hati dengan tempo lambat pada 10 menit awal setelah kick off. Akan tetapi, tak satupun peluang emas diciptakan kedua tim.
Peluang emas di babak pertama dimiliki PSIS melalui Komarudin pada menit ke-12. Dia sempat menggiring bola hingga ke dekat kotak penalti dan mengakhirinya dengan sepakan. Bola yang bergerak mendatar dengan mudah ditangkap Teja Paku Alam.
Persib merespons pada menit ke-14. Sebuah skema serangan diakhiri tendangan kaki kiri Ezra Walian di kotak penalti. Bola juga dengan mudah ditangkap kiper Jandia Eka Putra.
Peluang berikutnya didapatkan Bruno pada menit ke-20. Lepas dari jebakan offside, dia melepas tembakan yang mampu mengelabui Jandia Eka Putra. Sialnya, bola membentur mistar gawang bagian atas.
Menit ke-23 giliran Igbonefo yang menciptakan peluang melalui sundulan, usai memanfaatkan sepak pojok yang diekekusi Marc Klok. Keberuntungan belum berpihak. Bola hasil sundulannya melenceng dari sasaran.
PSIS mencoba keberutungan pada menit ke-32. Alfeandra Dewangga melepas tendangan bebas. Bola mengarah ke gawang Persib, tapi sukses diamankan Teja Paku Alam.
Jandia Eka Putra melakukan penyelatan gemilang pada menit ke-34. Dia berhasil memblok bola hasil sepakan Mohammed Rashid di kotak penalti. PSIS membalas peluang lewat sepakan Wallace Costa di kotak penalti pada menit ke-38. Kali ini bola membentur Igbonefo dan menghasilkan sepak pojok.
Junior Wals lolos dari pengawalan Henhen Herdiana dan mengakhirinya dengan sepakan di kotak penalti, pada menit ke-44. Beruntung bagi Persib, bola melenceng tipis dari gawang. Itu jadi peluang terakhir di babak pertama dan skor berakhir 0-0.
Di awal babak kedua, Persib memiliki peluang lewat sepakan David da Silva. Tapi bola berhasil ditepis Jandia. Bola liar kemudian dikirim Ezra ke kotak penalti dan disambut sundulan Bruno. Kali ini bola melintas di atas gawang PSIS.
Menit ke-52 Rashid melepas sepakan di luar kotak penalti. Bola jatuh di kaki Bruno yang langsung berusaha menendangnya sambil membalikkan badan. Bola bergerak melenceng ke kanan gawang lawan.
Bruno lagi-lagi tak mampu menuntaskan peluang pada menit ke-60. Berhasil membawa bola hingga kotak penalti dan melepas tendangan. Akan tetapi bola masih tak kunjung menemui sasaran.
Peluang didapatkan PSIS pada menit ke-78 lewat sepakan Rachmad Hidayat. Teja Paku Alam dengan sigap memblok bola dan hanya menghasilkan sepak pojok. Semenit berselang Flavio melepas sepakan di kotak penalti. Sayangnya bola melenceng tipis dari sasaran.
Hingga akhir laga, kedua tim melakukan jual-beli serangan. Akan tetapi, gol tetap tak mampu diciptakan kedua tim hingga akhir laga. Persib dan PSIS harus puas dengan skor 0-0.
Persib Bandung: Teja Paku Alam (GK), Henhen Herdiana (87′ Supardi Nasir), Nick Kuipers, Victor Igbonefo, Ardi Idrus, Mohammed Rashid (87′ Dedi Kusnandar), Marc Klok, Beckham Putra (45′ Febri Hariyadi), Ezra Walian (68′ Frets Butuan), David da Silva, Bruno Cantanhede
Pelatih: Robert Alberts
PSIS Semarang: Jandia Eka Putra (GK), Taufik Hidayat (69′ Wahyu Prasetyo), M Rio Saputro (35′ Aqsha Sanisqara), Wallace Costa, Alfeandra Dewangga, Finky Pasamba, Eka Febri (68′ Rachmad Hidayat), Damas Damar, Junior Walsh (45′ Hari Nur Yulianto), Komarudin (56′ Flavio Junior), Jonathan Cantilana
Pelatih: Dragan Djukanovic. (ors)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…
WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…