BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Persib Bandung sedang dalam posisi sulit. Bercokol di peringkat keempat klasemen sementara Liga 1 2021/2022, Persib makin dijauhi Arema FC.
Arema sendiri saat ini jadi penguasa sementara klasemen Liga 1. ‘Singo Edan’ mengoleksi 52 poin. Sedangkan Persib di posisi keempat memiliki 47 poin.
Kini, jarak Persib dengan Arema menjadi lima poin. Selisih ini tergolong cukup jauh untuk dikejar. Apalagi, Arema makin lama terlihat makin kuat dan konsisten penampilannya.
Namun, pelatih Robert Alberts belum menyerah untuk menyalip Arema. Misi juara pun diyakini masih bisa digapai. Apa yang membuatnya seyakin itu?
“Kita masih berada di papan atas klasemen dan kita masih menyisakan satu pertandingan,” kata Robert.
Satu pertandingan yang dimaksud adalah laga tunda kontra PSM Makassar. Laga ini harusnya digelar beberapa waktu lalu.
Akan tetapi, laga terpaksa ditunda karena saat itu Persib hanya punya 13 pemain. Namun, hingga kini belum ada kepastian kapan laga tunda itu digelar.
Laga tunda ini dinilai sebagai sebuah keuntungan. Sebab, jika sukses mengalahkan PSM, Persib akan memiliki tambahan tiga poin. Ini akan jadi modal berharga untuk memupuk misi juara.
Meski begitu, kemenangan atas PSM saja tak akan cukup. Persib harus makin rajin meraih kemenangan dalam laga-laga lain hingga akhir musim. Hal ini yang akan coba diraih Robert bersama pasukannya.
“Yang paling penting adalah kita bisa memenangkan setiap pertandingan supaya kita bisa meraih poin demi poin agar mendekati peringkat yang di atas,” ucap Robert. (ors)