PASOLAHRAGA

Usai Diimbangi Persela, Robert Alberts Ngeluh dan Banyak Alasan

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Pelatih Robert Alberts mengumbar banyak alasan, setelah hanya mampu bermain imbang melawan Persela Lamongan.

Laga lanjutan Liga 1 2021-2022 yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat (25/2/2022) ini berakhir 1-1. Gol lawan diciptakan Radiansyah, sedangkan gol penyelamat Persib dicetak David da Silva.

Alasan pertama Robert adalah pemainnya dalam kondisi kelelahan. Sebab, Persib melakoni jadwal padat di kompetisi. Persib hanya punya waktu efektif dua hari untuk mempersiapkan diri setelah laga terakhir melawan PSM Makassar.

“Sementara Persela setelah melawan Barito tanggal 18 Februari punya waktu pemulihan yang sangat baik,” ucap Robert.

Situasi pertandingan yang diguyur hujan deras juga menguras tenaga. Sehingga, permainan Persib tak maksimal.

“Terlihat sekali di pertandingan malam ini, ketika pertandingan dimulai dengan hujan deras dan cukup menyulitkan buat kita,” ungkapnya.

Padahal, Persib mengincar gol cepat sejak awal. Upaya ini sudah dilakukan, tapi pemain tak mampu mencetak gol kilat seperti yang direncanakan.

Energi pemain juga terkuras hebat di laga tersebut. Sehingga, tak lama setelah babak kedua berjalan, dia mengganti sejumlah pemain. Tujuannya agar tim bisa mengejar ketertinggalan, bahkan membalikkan keadaan.

“Tapi kita hanya bisa menghasilkan satu gol,” sesalnya.

Dia lalu mengeluhkan kepemimpinan wasit. Dia beranggapan Persib layak mendapat penalti, saat salah seorang pemainnya dijatuhkan di kotak penalti lawan.

“Kalau dilihat dari kacamata saya, itu jelas penalti. Tapi keputusan ada di tangan wasit. Di liga kita, saya kadang bingung dengan keputusan wasit yang kadang tidak bisa dimengerti,” tegas Robert. (ars)

Yatni Setianingsih

Recent Posts

bank bjb Raih Platinum Rank di Ajang Asia Sustainability Reporting Rating 2024

JAKARTA, WWW.PASJABAR.COM -- bank bjb meraih penghargaan bergengsi berupa Platinum Rank dalam ajang Asia Sustainability…

17 menit ago

Selena Gomez Ungkap Alami SIBO, Ini Penjelasan Ahli

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Selena Gomez baru-baru ini mengungkapkan bahwa dirinya mengalami masalah pencernaan yang disebut…

10 jam ago

Jalur Alternatif Bandung-Garut Kembali Lancar Usai Pohon Tumbang

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Polres Garut memastikan arus lalu lintas di jalur alternatif Bandung-Garut, wilayah Kamojang,…

11 jam ago

Erick Thohir: Dukungan Swasta Kunci Transformasi Sepak Bola Nasional

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada para sponsor…

12 jam ago

Kementerian PPPA Targetkan UPTD PPA di Semua Daerah pada 2025

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) menegaskan pentingnya peran pemerintah daerah…

13 jam ago

Riksa Latifah Melakukan Hobi Sambil Mengejar Mimpi

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM-- Menjalani hari-hari dengan hal positif, adalah hal yang dilakukan oleh Riksa Latifah, yang…

13 jam ago