BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Objek wisata di Lembang Kabupaten Bandung Barat Jawa Barat kembali dipadati oleh wisatawan minggu (27/2/2022). Untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 maka pemerintah dan pengelola wisata menurunkan tim khusus untuk menjaga kerumunan warga.
“Kita ada tim khusu untuk penerapan protokol kesehatan,” ujar Wawan Gunawan, selaku manager The Great Asia Afrika.
Ia menyebutkan jika pihaknya berharap peningkatan wisata itu juga menjadi upaya perbaikan wisata ke kawasan Lembang yang menurun drastis sejak diberlakukannya PPKM level 3.
“Mudah-mudahan kita bisa capai 40 persen, sebelumnya susah untuk mencapai angka itu,” ujar Wawan.
Meski demikian timnya tetap mengingatkan wisatawan untuk taat prokes, bahkan dengan menurunkan tim khusus untuk menjaga penerapan protokol kesehatan di area lokasi wisata.
“Kita ada tim khusu untuk penerapan protokol kesehatan,” ujar Wawan.
Di pintu masuk para petugas selain mengingatkan protokol kesehatan para pengunjung juga wajib memiliki akun pedulilindungi serta sudah divaksin.
Tak sedikit para wisatawan berasal dari luar Bandung, seperti Jakarta, Bekasi, Karawang, dan daerah lainnya. (fal)
JAKARTA, WWW.PASJABAR.COM -- Untuk memperkuat bisnis, bank bjb menjalin berbagai sinergi strategis demi memberikan manfaat…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…