HEADLINE

Pengalaman Hieronimus Jevon Valerian, Mahasiswa ITB Peraih IISMA Kuliah di University of York

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM Hieronimus Jevon Valerian, mahasiswa ITB program studi Aktuaria Angkatan 2019 peraih IPK 4 ini menjadi satu dari 75 mahasiswa ITB yang meraih beasiswa Indonesia International Student Mobility Awards (IISMA).

Mahasiswa ITB yang akrab disapa Jevon ini merupakan mahasiswa terbaik TPB FMIPA 2019. Juga telah mendapatkan penghargaan Dean’s List sebanyak 4 kali. Ia juga aktif dalam sejumlah organisasi, proyek, magang, dan kompetisi yang berkaitan dengan jurusannya.

Jevon merupakan penerima beasiswa IISMA di University of York, Inggris. Ia sendiri memiliki cita-cita untuk merasakan kuliah di luar negeri sejak SMA. Ketika mendapat informasi mengenai IISMA dan menemukan program yang cocok, Jevon memutuskan untuk mengikuti tahapan seleksinya hingga akhirnya dinyatakan lolos.

Film Harry Potter

Jevon memilih University of York karena ketertarikannya untuk studi di Inggris dan University of York merupakan salah satu universitas Russel Group yang menerima Duolingo English Test. Selain itu, minatnya dalam film Harry Potter juga turut menjadi alasan memilih universitas ini.

Di University of York, Jevon mengambil empat mata kuliah dengan total 60 kredit (setara 20 SKS), yaitu Intercultural Competency, Employability and Academic Skill, Foundations of Business Ethics, Management and Marketing of Technology, dan Innovation and Firm Competitiveness.

Selama di York, Jevon menemukan sejumlah gegar budaya mulai dari suhu dingin, makanan, hingga gaya belajar. Jevon mendapatkan pengalaman belajar yang berbeda sepanjang berkuliah di University of York, di mana terdapat sesi seminar yang mengangkat kasus-kasus di dunia nyata, kemudian mendiskusikannya menggunakan materi yang telah diajarkan sebelumnya.

“Di Aktuaria, aku lebih sering bersinggungan dengan hal-hal kuantitatif dan pemrograman komputer, sedangkan di sana mata kuliah cenderung ke arah Manajemen dan Marketing yang penuh dengan jurnal ilmiah dan hal-hal kualitatif,” bebernya seperti dikutip PASJABAR dari laman itb, Rabu (2/3/2022).

PPI

Untuk mengatasi hal tersebut, Jevon membiasakan diri membaca jurnal dan menjadwalkan alokasi waktu untuk belajar dan kesibukan lainnya. Selain kuliah, Jevon mengikuti sejumlah kegiatan seperti menjadi anggota Music Society University of York dan mengadakan acara bersama Perhimpunan Pelajar Indonesia (PPI) York. Ia juga menyempatkan waktu untuk bersosialisasi dengan mahasiswa internasional lainnya yang berasal dari berbagai macam negara.

“Menurut aku, IISMA ini program yang bagus banget dan aku bersyukur bisa menjadi salah satu awardee dari program ini karena banyak dapat pengalaman baru, baik dari segi ilmu maupun budaya di sana. Semoga program ini bisa terus berkembang dan memberikan manfaat yang lebih besar ke depannya,” pungkasnya. .

Seperti diketahui IISMA merupakan program beasiswa kerja sama LPDP dan Kemendikbud Ristek dalam bentuk pertukaran pelajar ke universitas di luar negeri. Untuk mahasiswa/i Indonesia yang terdaftar di Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDikti). Pada tahun 2021, terdapat lebih dari 900 mahasiswa/i yang berhasil lolos IISMA ke berbagai macam universitas di Benua Amerika, Eropa, dan Asia. (*/ytn)

Yatni Setianingsih

Recent Posts

Sustainability Bond bank bjb Oversubscribed Hingga 4,66 Kali

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…

5 jam ago

Sengit! Persib Kandaskan Borneo FC Lewat Gol Ciro Alves

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…

6 jam ago

Cucun Syamsurijal Laporkan Anggota DPRD Kab. Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…

7 jam ago

Cucun Syamsurijal: Pilkada Ibarat Sepak Bola

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…

8 jam ago

Peluang Emil Audero di Timnas Indonesia Kata Erick Thohir

WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…

9 jam ago

Insting Shin Tae-yong Terbukti di Laga Kontra Arab

WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…

10 jam ago